Menpora Dito Ariotedjo Ungkap Indonesia Pinjamkan Peralatan ke Tuan Rumah ASEAN Para Games 2023

Senin, 29 Mei 2023 22:58 WIB

Menpora, Dito Ariotedjo menyalami sejumlah atlet dan kontingen seusai upacara Pengukuhan dan Pelepasan Kontingen Indonesia untuk ASEAN Para Games XII Kamboja 2023 yang digelar di Balai Kota Solo, Senin, 29 Mei 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Solo - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Aria Bima Nindito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo mengungkapkan bahwa Indonesia meminjamkan beberapa peralatan kepada tuan rumah ASEAN Pada Games 2023 Kamboja.

"Untuk penyelenggaraan ASEAN Para Games di Kamboja banyak meminjam aset dari Indonesia, karena memang Indonesia merupakan negara yang sangat siap untuk pengembangan atlet-atlet paralympic," ujar Dito saat ditemui awak media seusai acara pelepasan kontingen Indonesia untuk ASEAN Para Games 2023 di Balai Kota Solo, Senin, 29 Mei 2023.

Peminjaman alat itu juga dibenarkan oleh Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia dalam ASEAN Para Games 2023, Andi Herman. Peminjaman itu dilakukan lantaran peralatan yang dimiliki Kamboja sebagai tuan rumah tidak selengkap yang dimiliki oleh Indonesia.

"Karena alat yang kita punya di sini termasuk lengkap, terbaik lah di ASEAN. Jadi beberapa perangkat pertandingan itu mereka lobi kita agar bisa dipakai di sana,” katanya.

Menurut Dito Ariotedjo, hal tersebut bukan menjadi persoalan besar karena peralatan yang memadai juga dibutuhkan atlet Indonesia yang bertanding.

Advertising
Advertising

”Itu juga untuk kepentingan kita juga. Dengan menggunakan perangkat ini tentu atlet kita sudah terbiasa. Jadi itu oke-oke saja,” ujarnya.

Andi menyebut ada lebih dari lima cabang olahraga yang peralatannya dipinjam dari Indonesia. Namun ia tidak merinci apa saja peralatan itu.

”Ya ada lebih dari lima cabor (cabang olahraga) yang perangkatnya diminta untuk dipakai di sana. Misalnya karpet goalball hingga gawang. Yang ada perangkat-perangkat khusus,” tuturnya.

Andi memastikan peminjaman peralatan milik Indonesia itu tidak akan mengganggu kesiapan para atlet lantaran sesi latihan mereka telah selesai.

"Baru kira-kira beberapa hari yang lalu mereka menyampaikan itu (meminjam peralatan dari Indonesia), ketika sesi latihan untuk para atlet sudah selesai, jadi tidak mengganggu," katanya.

Rencananya alat-alat untuk ASEAN Para Games 2023 diterbangkan ke Kamboja bersamaan dengan keberangkatan para atlet pada Selasa malam, 30 Mei 2023. Untuk pemberangkatan atlet itu, pemerintah mencarter dua pesawat khusus untuk menerbangkan kontingen Indonesia beserta peralatan yang akan dibawa.

"Kita carter flight-nya dua karena 500 kontingen beserta alat. Starting dari Adi Soemarmo Solo, direct, langsung dari Solo ke Phnom Penh (Kamboja) karena ini untuk kenyamanan bagi para atlet kita ya supaya mereka tidak lelah harus transit-transit," katanya.

Pilihan Editor: ASEAN Para Games 2023: Manpora Target Kontingen Indonesia Jadi Juara Umum

Berita terkait

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

13 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

1 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi semangat pemain Timnas U-23 Indonesia saat melawan Irak pada memperebutkan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

2 hari lalu

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

Menpora Dito Ariotedjo berbicara soal peluang Calvin Verdonk dan Jens Raven tampil bersama Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Jika Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Bagaimana Soal Anggaran yang Disiapkan Pemerintah?

2 hari lalu

Jika Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Bagaimana Soal Anggaran yang Disiapkan Pemerintah?

Menpora Dito Ariotedjo menjelaskan soal anggaran pemerintah jika Timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

2 hari lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

2 hari lalu

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

2 hari lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

2 hari lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya