Simon Santoso Bidik Tiket Olimpiade

Reporter

Rabu, 31 Desember 2014 16:47 WIB

Pebulutangkis Indonesia, Simon Santoso melakukan serve saat melawan pebulutangkis Jerman, Marc Zwieblerpada babak penyisihan Turnamen BCA Indonesia Open MetLife BWF World Super Series Premier 2014 di Istora Senayan, Jakarta, 18 Juni 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Simon Santoso, siap memulai musim depan dengan menetapkan sebuah fokus: lolos kualifikasi Olimpiade Rio de Janeiro 2016. ”Mudah-mudahan (saya bisa mencapainya),” kata Simon melalui pesan pendek kepada Tempo, Selasa, 30 Desember 2014.

Berdasarkan dokumen Sistem Kualifikasi Olimpiade Rio yang diunggah di situs Tim Olimpiade Australia, jumlah kuota atlet tunggal putra pada Olimpiade Rio 2016 adalah 34 orang, termasuk tiga untuk undangan dan satu buat tuan rumah. Peringkat dunia Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) per 5 Mei 2016 akan digunakan untuk menentukan atlet yang masuk kuota.

”Kalau bisa terus mencapai semifinal atau final di lima turnamen superseries premier dan tujuh turnamen superseries tahun depan, Simon bakal aman,” ujar Kepala Pelatih Tunggal Putra Pemusatan Latihan Nasional Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia Hendry Saputra Ho melalui sambungan telepon.

Jika diperlukan, kata Hendry, Simon akan bermain di turnamen yang tingkatnya di bawah superseries, seperti grand prix gold, agar poin yang ia peroleh semakin banyak.

Menurut Hendry, Simon sudah bugar setelah beberapa bulan belakangan didera penyakit demam berdarah dan gangguan fungsi hati, yang sempat memaksanya batal bertanding di Asian Games Incheon 2014. ”Soal teknik bermain, saya sama sekali tidak khawatir. Memang pemulihannya agak lama. Tapi sekarang Simon sudah bisa diberi beban latihan maksimal. Simon sudah tidak memiliki hambatan lagi,” ujarnya.

Sebenarnya, kata Hendry, kondisi Simon sudah pulih sejak dia mengikuti turnamen Superseries Hong Kong Terbuka, November lalu. Tapi dia belum bisa bermain maksimal. Akibatnya, Simon langsung kandas di babak pertama.

Selanjutnya: Program Simon pada 2015

Berita terkait

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

59 menit lalu

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

Apriyano / Fadia mengikuti langkah Gregoria Mariska Tunjung, memetik kemenangan dan menyumbang poin di laga perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

1 jam lalu

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kunci kemenangannya atas Ratchanok Intanon di laga Indonesia vs Thailand di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

2 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

Gregoria Mariska Tunjung menyumbang poin pertama untuk Indonesia saat menghadapi Thailand di Piala Uber 2024 usai mengalahkan Ratchanok Intanon.

Baca Selengkapnya

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

4 jam lalu

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

Duel Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon akan mengawali pertandingan Indonesia vs Thailand di perempat final Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

16 jam lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

Tim bulu tangkis Indonesia menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Thomas 2024 pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

19 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

1 hari lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya