Turnamen Yonex Sunrise Libatkan Ahli Forensik

Senin, 27 Juli 2015 18:44 WIB

AP/Tom Hevezi

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia penyelenggara Turnamen Yonex Sunrise Doubles Special Championships 2015 akan melibatkan tim ahli forensik untuk mendeteksi umur para atlet yang akan mengikuti turnamen tersebut. Ketua penyelenggara, Chandra Wijaya, mengatakan pelibatan ahli forensik tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya manipulasi umur atlet yang bertanding.

“Khususnya untuk atlet jenjang remaja dan taruna. Jangan sampai mereka tidak jujur dalam mencantumkan umur,” kata Chandra yang juga mantan pebulu tangkis nasional itu dalam konferensi pers di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin, 27 Juli 2015.

Menurut Chandra, pemeriksaan forensik ini akan menjadi yang pertama dalam sejarah turnamen bulu tangkis. Dia mengatakan hal itu dilakukan karena banyaknya atlet yang mendaftar pada kategori yang tidak sesuai dengan batas usianya. “Bagaimana orang dewasa bertanding dengan anak umur 17 tahun? Secara psikologis akan kalah pastinya,” katanya.

Chandra menyebutkan pemeriksaan akan dilakukan terhadap para atlet yang lolos ke babak 8 besar yang dicurigai memanipulasi usia. “Pemeriksaan menyeluruh untuk para atlet yang lolos babak semifinal. Kalau terbukti memanipulasi usia, gelar juaranya akan kami tangguhkan,” kata Chandra.

Adapun pemeriksaan forensik akan dilakukan tim kedokteran yang dipimpin dr Djaja Surya Atmadja Sp.F, PhD, SH, DFM, yang merupakan pengajar kedokteran forensik di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Sedangkan tim kedokteran gigi forensik akan dipimpin drg Alphons R. Quendangen, DFM, yang merupakan pengajar kedokteran gigi forensik di Universitas Trisakti.

Djaja mengatakan target pemeriksaan meliputi usia biologis dan dilakukan dengan analisis radiologis terhadap gigi (foto panoramik dan foto dental) dan tulang lewat pemotretan telapak tangan, tulang hasta dan pengumpil, tulang telapak kaki, tulang kering, serta tulang betis. “Pemeriksaan ini akan menunjukan suatu range usia yang paling mendekati usia 17 tahun dan 19 tahun,” kata Djaja.

Turnamen Yonex Sunrise Double Championships sudah digelar enam kali. Tahun ini, turnamen yang akan digelar pada 29 Juli hingga 1 Agustus 2015 ini akan diikuti 56 klub dengan jumlah total peserta 516 atlet dari enam negara, yaitu Filipina, Jepang, Singapura, Belgia, Malaysia, dan Indonesia.

ANGGA SUKMAWIJAYA




Berita terkait

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

8 jam lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

Tim bulu tangkis Indonesia menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Thomas 2024 pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

10 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

15 jam lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

1 hari lalu

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

Anthony Sinisuka Ginting yang turun sebagai tunggal pertama gagal menyumbang poin di laga Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024, Rabu, 1 Mei.

Baca Selengkapnya