Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Asian Games 2018: Tim Balap Sepeda Diuji di Tour de Indonesia

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Pebalap Indonesia Muh Imam Arifin (tengah) memberi hormat saat berhasil mencapai garis finish pada Etape 2 Balap Sepeda Tour de Flores (TDF) 2017 di Kota Ende, NTT, 15 Juli 2017). Etape tersebut menempuh rute Maumere-Ende dengan jarak 142,8 Km dan dimenangkan oleh pebalap Indonesia Muh Imam Arfin. ANTARA/Nyoman Budhiana
Pebalap Indonesia Muh Imam Arifin (tengah) memberi hormat saat berhasil mencapai garis finish pada Etape 2 Balap Sepeda Tour de Flores (TDF) 2017 di Kota Ende, NTT, 15 Juli 2017). Etape tersebut menempuh rute Maumere-Ende dengan jarak 142,8 Km dan dimenangkan oleh pebalap Indonesia Muh Imam Arfin. ANTARA/Nyoman Budhiana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas balap sepeda yang dipersiapkan untuk Asian Games 2018 bakal diuji pada kejuaraan bergengsi Tour d`Indonesia (TdI) 2018 dari Borobudur, Jawa Tengah, menuju Denpasar, Bali, 25-28 Januari, dengan jarak tempuh 755 km.

Ketua panitia penyelenggara TdI 2018 Parama Nugraha di Jakarta, Jumat mengatakan timnas Indonesia bahkan akan mendapatkan tantangan langsung dari tiga timnas yang dua diantaranya akan menjadi rival pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.

"Untuk dari Asia, timnas akan bersaing langsung dengan Malaysia dan Korea Selatan. Untuk satu timnas lagi berasal dari benua Afrika," katanya.

Persaingan kejuaraan yang sebelumnya vakum selama enam tahun ini dipastikan bakal berlangsung ketat mengingat kejuaraan yang diprakarsai langsung oleh Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) itu naik level dari 2.2 menjadi 2.1 UCI.

Baca: Ini Alasan Wapres Tunjuk Wakapolri jadi CDM Asian Games 2018

Dengan naik level maka pesertanya juga mengalami peningkatan status. Pada kejuaraan yang juga digunakan untuk sosialisasi Asian Games dan Paragames 2018 akan diikuti 20 tim yang minimal dua diantaranya adalah tim World Tour. Untuk sisanya adalah tim Pro Continental, Continental dan timnas.

"Harapan kami timnya bisa penuh 20. Masing-masing akan diperkuat tujuh orang pebalap dan lima orang official. Ini jelas berbeda dengan level 2.2 yang hanya lima sampai enam pebalap untuk satu tim," kata pria yang akrab dipanggil Nunung itu.

Meski naik level, jumlah etape yang harus dilalui pebalap berbeda dengan sebelumnya karena hanya empat saja. Etape pertama dari Borobudur menuju Madiun, etape dua Madiun menuju Prigen, etape tiga Probolinggo menuju Banyuwangi dan etape terakhir Gilimanuk menuju Denpasar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun tim yang telah bersedia turun di TdI 2018 diantaranya adalah UEA Team Emirates, Bahrain Merida, Asiana Pro Team Kazakstan, Sangemini Italia, Aviludo Louletano Portugal, Thailand Continental Cycling Team hingga tiga tim asal Indonesia, PGN Cycling Team, ACC dan KFC Cycling Team.

Baca: Asian Games 2018: Kepastian Target Medali Akan Ditetapkan Juni

Sebelumnya manajer timnas balap sepeda Indonesia, Budi Saputra akan memanggil beberapa pembalap untuk dimasukkan dalam pemusatan latihan nasional (pelatnas) Asian Games 2018 khususnya disiplin road race. Pembalap yang dipanggil adalah yang bersinar pada beberapa kejuaraan level 2.2 UCI.

Beberapa nama yang dipanggil adalah Jamal Hibatulloh dan Imam Arifin dari KFC Cycling Team, Abdul Soleh dari BRCC Banyuwangi, Aiman Cahyadi dari Sapura Pro Cycling Team Malaysia hingga Robin Manulang dari United Bike Kencana Malang. Jumlah ini akan terus bertambah sesuai dengan kebutuhan.

Nama-nama pembalap untuk pelatnas Asian Games 2018 tersebut juga akan didaftarkan ke pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) bersama dengan pebalap dari disiplin MTB XC, MTB DH, BMX dan Track. Khusus untuk road race pelatnas rencananya dimulai awal tahun depan.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

16 hari lalu

Bernard Benyamin van Aert. (Instagram/@bernardvanaert)
Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

Simak daftar atlet yang lolos Olimpiade Paris 2024 di luar wildcard, Diananda Choirunisa (panahan) hingga Bernard Benyamin van Aert (balap sepeda).


Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

48 hari lalu

Sejumlah buruh tani melihat rombongan pesepeda yang melintas di jalan pedesaan saat Tour Internasional De Banyuwangi Ijen di Banyuwangi, 18 Oktober 2014. TEMPO/Fully Syafi
Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

International Tour de Banyuwangi Ijen masuk dalam 79 event di kalender event Banyuwangi Festival 2024.


Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

25 Februari 2024

Pebalap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma. Tempo/Fakhri Hermansyah
Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

Pembalap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma, berhasil membawa pulang medali emas nomor scratch dalam kejuaraan Asia Track Championship 2024.


Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

22 Februari 2024

Bernard Benyamin van Aert. (Instagram/@bernardvanaert)
Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

ISSI mengirim 11 atlet balap sepeda ke Asian Track Cycling Championship 2024 yang berlangsung di New Delhi, India.


Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

17 Februari 2024

Mantan pembalap sepeda Skotlandia yang juga merupakan peraih medali emas Olimpiade enam kali, Chris Hoy. (ANTARA/AFP/Julien de Rosa)
Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

Pembalap sepeda peraih medali emas Olimpiade enam kali, Chris Hoy, tengah berjuang melawan kanker.


Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

15 November 2023

Dara Latifah (paling kiri) berfoto di podium juara setelah memenangi medali perak Kejuaraan Dunia 2023 kelas women elite MTB eliminator yang berlangsung di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Selasa, 14 November 2023. (ANTARA/MTB Eliminator World Championships 2023)
Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

Atlet balap sepeda Indonesia Dara Latifah berhasil memenangi medali perak pada Kejuaraan Dunia 2023 kelas women elite MTB eliminator.


Ratusan Cyclist Kediri Dholo KOM Challenge 2023 Dikenalkan Bandara Baru Kediri

25 September 2023

Ratusan Cyclist Kediri Dholo KOM Challenge 2023 Dikenalkan Bandara Baru Kediri

Kediri Dholo KOM diharapkan dapat menjadi event tahunan.


5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

25 September 2023

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti. Tim Media PBSI
5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

Simak lima fakta seputar tim bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2023, salah satunya Apriyani / Fadia akan debut sebagai pasangan.


Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

25 September 2023

Pedayung putra Indonesia Memo (kiri) dan Ihram (kanan) melakukan selebrasi usai mencapai garis finis pada final nomor men's double sculls di Asian Games 2023 di Fuyang Water Sports Center, Hangzhou, Cina, Minggu, 24 September 2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/YU
Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

Indonesia menyisakan tiga pertandingan final dayung di Asian Games 2023.


Jelajah Cycling Series bakal Melintasi 4 Kota di Solo Raya, Tempuh Jarak 123,5 Kilometer

8 September 2023

Sejumlah pebalap berpacu pada kategori Men Elite, Jelajah Cycling Series Minangkabau, saat melintas di tepian Danau Singkarak Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Sabtu 4 Maret 2023. Sedikitnya 209 pebalap dari enam negara mengikuti ajang balap sepeda itu dengan jarak sejauh 116 kilometer dari Kota Padang ke Istano Basa Pagaruyung Kabupaten Tanah Datar, memperebutkan hadiah sebesar Rp500 juta. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Jelajah Cycling Series bakal Melintasi 4 Kota di Solo Raya, Tempuh Jarak 123,5 Kilometer

Jelajah Cycling Series akan melewati tempat-tempat yang populer di kalangan wisatawan di Solo Raya, termasuk De' Tjolomadoe dan Sakura Hills.