Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deretan Rekor Marc Marquez si Baby Aliens yang Hari Ini Berulang Tahun

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Marc Marquez mempersiapkan diri turun ke lintasan saat hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat, 11 Februari 2022. Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Ahad, 13 Februari 2022. ANTARA/Andika Wahyu
Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Marc Marquez mempersiapkan diri turun ke lintasan saat hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat, 11 Februari 2022. Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Ahad, 13 Februari 2022. ANTARA/Andika Wahyu
Iklan

TEMPO.CO, Madrid -Hari ini 29 tahun lalu, adalah kelahiran pembalap juara dunia enam kali MotoGP, Marc Marquez di Cervera, negeri Matador, Spanyol.

Sejak debut pertamanya di kejuaraan balap motor, dia telah mengukir berbagai rekor.

Saat usianya 15 tahun, pembalap yang dijuluki Baby Aliens ini mengaspal di kejuaraan GP Spanyol, tepatnya pada 13 April 2008. Tak lama berselang, pada Juli 2008, di MotoGP Inggris meraih podium pertamanya.

Saat membela pabrikan KTM setahun setelahnya di GP Prancis 2009, si Baby Aliens meraih posisi pole pertamanya. Usianya saat itu 16 tahun 89 hari.

Di tahun selanjutnya, Marquez menjadi pembalap termuda yang memenangkan empat balap sekaligus secara berturut-turut. Yakni di GP Italia, GP Inggris, dan GP Catalan. Seluruhnya di tahun 2010.

Lebih lagi, kemenangan kelima diraihnya pada GP Jerman dan menjadi kemenangan pabrikan Derby yang ke-100 di ajang MotoGP.

Melansir dari laman motogp.com, rekor menang lima kali berturut-turut ini, Marquez menjadi pembalap pertama sejak, sang legenda hidup, Valentino Rossi di tahun 1997 di balapan 125cc.

Setelah berhasil menjuarai musim 2012 di Moto2, Marquez berpindah ke kelas paling atas, MotoGP dengan membela Repsol Honda bersama Dani Pedrosa pada 2013. Torehan prestasinya di tahun pertama, tak bisa dianggap biasa.

Marquez memenangkan enam perlombaan, enam kali podium kedua, serta empat kali podium ketiga. Pelak sang Baby Aliens menjadi juara dunia di ajang MotoGP untuk pertama kalinya.

Tahun berikutnya pula, dia berhasil mempertahankan kedudukan sebagai juara dunia. Masih bersama Repsol Honda, memenangkan 13 dari 18 balapan, serta dengan 13 pole position.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Walau sempat absen dari gelar juara dunia di 2015 karena hanya memenangkan lima perlombaan dengan enam kali gagal finish. Tahun 2016 dia kembali meraih gelar juara dunia ketiganya. Sirkuit Motegi di Jepang tempat Marquez mengunci gelar juara dunia.

Kemenangan lima balapan dengan tiga kali podium dan tiga kali podium ketiga tahun 2016 itu. Terlebih Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo dari Yamaha terjatuh.

Pembalap Marc Marquez berselebrasi bersama tim Repsol Honda seusai memenangkan balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Internasional Changir Buriram, Ahad, 6 Oktober 2019. Ini merupakan gelar juara dunia ke delapan, termasuk dua gelar Moto3 dan Moto2 sepanjang karier membalapnya. REUTERS

Drama terjadi saat debut akhir musim 2017. Di GP Valencia selisih raihan poin Marquez dan Andrea Dovizioso hanya 21 poin saja. Saat lampu hijau tanda balapan dimulai, si Baby Aliens memang memimpin jalannya balapan.

Tak lama, Johann Zarco menyalip. Tak sampai disana, ketika balapan hanya menyisakan beberapa lap saja, Marquez melebar ke area run off. Untung dia berhasil melakukan penyelamatan dan tidak terjatuh. Kemudian kembali ke lintasan balap di posisi kelima.

Marquez berhasil mengunci gelar juara dunianya ketika Jorge Lorenzo jatuh diikuti Dovizioso. Mutlak Baby Aliens meraih gelar juara dunia keempatnya di MotoGP.

Sejauh ini, Marc Marquez adalah pembalap termuda yang memenangkan tiga kejuaraan dunia di kelas utama. Saat itu usianya 23 tahun 242 hari. Rekor sebelumnya ada pada Mike Hailwood yang berusia 24 tahun 108 hari. Ketika itu, Mike Hailwood memenangkan gelar 500cc ketiga berturut-turut pada tahun 1964, seperti dilansir laman resmi Honda Repsol Team.

RAHMAT AMIN SIREGAR
Baca: 
Tanggapi Kondisi Kotor Sirkuit Mandalika, Marc Marquez: Tidak Masalah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.  

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menteri Luar Negeri Spanyol Minta Israel Jangan Serang Rafah

11 jam lalu

Menteri Luar Negeri Spanyol Minta Israel Jangan Serang Rafah

Menteri Luar Negeri Spanyol mendesak Israel agar menghentikan operasi militernya di Rafah karena di sana ada ribuan warga sipil


MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

1 hari lalu

Jorge Martin dari Prima Pramac Racing merayakan di podium setelah memenangkan balapan dengan runner-up Marc Marquez dari Gresini Racing MotoGP dan Francesco Bagnaia dari Tim Ducati Lenovo yang berada di posisi ketiga merayakan di podium MotoGP Prancis di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, 12 Mei 2024. REUTERS/Gonzalo Fuentes
MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.


Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

1 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.


Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

1 hari lalu

Jorge Martin di MotoGP 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin menyapu bersih dua kemenangan dalam Grand Prix Prancis 2024. Kian kokoh di puncak klasemen MotoGP 2024.


Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

1 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.


Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

1 hari lalu

Jorge Martin di MotoGP Spanyol 2024. (Foto: Prima Pramac)
Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.


Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

2 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.


Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

2 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.


Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

2 hari lalu

Jorge Martin. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.


Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

3 hari lalu

Andres Iniesta. REUTERS
Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.