Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

FIBA World Cup 2023: Pelatih Spanyol Waspadai Absennya Raul Neto di Timnas Brasil

image-gnews
Pebasket Timnas Spanyol, Santiago Aldama dan Usman Garuba menahan serangan dari pebasket Pantai Gading, Vafessa Fofana pertandingan babak fase grup G FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 26 Agustus 2023. Timnas basket Spanyol berhasil menang meyakinkan atas Timnas basket Pantai Gading dengan skor 94-64. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pebasket Timnas Spanyol, Santiago Aldama dan Usman Garuba menahan serangan dari pebasket Pantai Gading, Vafessa Fofana pertandingan babak fase grup G FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 26 Agustus 2023. Timnas basket Spanyol berhasil menang meyakinkan atas Timnas basket Pantai Gading dengan skor 94-64. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Timnas bola basket Spanyol akan tetap mewaspadai Brasil dalam pertandingan kedua Grup G FIBA World Cup 2023 pada Senin malam, 28 Agustus 2023. Pelatih kepala timnas Spanyol Sergio Scariolo menilai Brasil tetap menjadi tim kuat meski tanpa kehadiran guard andalan, Raul Neto, yang mengalami cedera.

"Dengan maksimum rasa hormat kepada banyak pemain hebat di tim Brasil. Dari Marcelinho (Huertas) sebagai pemimpin hebat, ke (Bruno) Caboclo, (Vitor) Benite yang dalam performa terbaik, (Leonardo) Meindl dan (Timothy Luis) Soares yang bermain luar biasa. Yago (Santos) pemain bertalenta super dan (Lucas) Dias yang merupakan penembak hebat, bigman yang bagus. Maksud saya, ini tim yang sangat-sangat kuat," kata Scariolo dalam keterangan resmi di Jakarta.

Kedua tim akan menjalani pertandingan keduanya di Grup G. Pertandingan ini bisa menjadi laga penentuan juara grup di Stadion Indonesia Arena.

Raul Neto mengalami robek tendon patella di lutut kanannya pada kuarter ketiga pertandingan antara Brasil dan Iran pada pembukaan Grup G Piala Dunia. Ia menangis saat keluar lapangan dan dipastikan tidak bisa membela timnya hingga FIBA World Cup 2023 selesai.

Scariolo mengatakan bahwa tiket menembus putaran dua babak penyisihan masih jauh dari yang ia dan timnya bayangkan. Saat ini, fokus para pemain Spanyol adalah menyelesaikan seluruh pertandingan pada fase grup dengan kemenangan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pelatih Spanyol yang berkebangsaan Italia itu mengatakan timnya harus melewati Brasil di Grup G dan kemudian dua lawan di Grup H untuk bisa lolos ke babak gugur. Namun tampaknya Scariolo tak menduga Latvia berhasil mengalahkan Prancis. "Kami harus melewati Prancis, Kanada, dan Brasil yang sangat-sangat menuntut," kata dia.

Spanyol masih diragukan bisa menurunkan Alex Abrines. Ia mendapatkan benturan pada lututnya saat melawan Pantai Gading pada laga pertama FIBA World Cup 2023. Abrines pun dipastikan tidak akan tampil pada pertandingan kedua.

Pilihan Editor: Piala Dunia U-17 2023: FIFA Soroti Kurangnya Fasiitas Pendukung Stadion Manahan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

1 hari lalu

Terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi di Kementerian Pertanian Syahrul Yasin Limpo (tiga dari kanan) mengikuti sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin, 29 April 2024. Dalam persidangan, saksi mengungkapkan pernah dimintai uang untuk membayar membiayai pembelian mobil merek Toyota Innova seharga Rp500 jutaan untuk anak SYL yang bernama Indira Chunda Thita. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

Persidangan perkara dugaan pemerasan oleh bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di lingkungan Kementan terkuak fakta-fakta baru.


Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

1 hari lalu

Foto udara menunjukkan perahu bersama sukarelawan mencari orang-orang yang terisolasi di rumah-rumah, di  Mathias Velho di Canoas yang banjir, di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil, 5 Mei 2024. REUTERS/Amanda Perobelli
Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

Hujan lebat disertai petir dan angin kecang telah mempersulit upaya penyelamatan korban banjir di selatan Brasil. Korban tewas tercatat 100 orang


Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

2 hari lalu

Foto udara menunjukkan perahu-perahu membawa sukarelawan mencari orang-orang yang terisolasi di lingkungan Mathias Velho yang terendam banjir di Canoas, di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil, 5 Mei 2024. Relawan yang menggunakan perahu, jet ski dan bahkan berenang telah membantu upaya penyelamatan. REUTERS/Amanda Perobelli
Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

Setidaknya 90 orang tewas dan ribuan orang terpaksa kehilangan tempat tinggal dalam banjir bandang di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil.


Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

3 hari lalu

Madonna tampil saat konser di pantai Copacabana di Rio de Janeiro, Brasil 4 Mei 2024. REUTERS/Pilar Olivares
Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

Madonna sukses menggelar konser penutup dari The Celebration Tour di Pantai Copacabana, Brasil, secara gratis dan terbuka untuk umum.


Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

5 hari lalu

Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva terlihat saat konferensi pers di sebuah hotel setelah KTT G20, di New Delhi, India, 11 September 2023. REUTERS/Anushree Fadnavis
Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

Hujan lebat di Rio Grande do Sul, Brasil telah menewaskan setidaknya 55 orang tewas dan 74 orang masih dinyatakan hilang.


Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

6 hari lalu

Foto udara menunjukkan area yang terkena dampak banjir di Lajeado, negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil, 3 Mei 2024. Jeff Botega/Agencia RBS via REUTERS
Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.


Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

11 hari lalu

Puluhan massa menunjukkan dukungan kepada Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, di Madrid, Spanyol, 28 April 2024. REUTERS/Violeta Santos Mour
Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.


Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

12 hari lalu

Sistem pertahanan udara Patriot memiliki empat rudal per peluncur. Rudal disimpan dan diluncurkan dari tabung aluminium yang diperkuat pada sudut tetap. Dibutuhkan 30 menit untuk mempersiapkan sistem untuk menembak. Foto : Mitary-today
Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.


PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

14 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.


Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

16 hari lalu

Spyware pegasus. Thequint.com
Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.