Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Islam Makhachev Pertahankan Gelar UFC dengan Kalahkan Dustin Poirier, Incar Sabuk Kedua

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Islam Makhachev. (instagram/@islam_makhachev)
Islam Makhachev. (instagram/@islam_makhachev)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaIslam Makhachev berhasil mempertahankan gelar juara UFC juara kelas ringan (66–70 kg) di arena UFC 302 yang digelar di Prudential Center, Newark, Amerika Serikat, Minggu, 2 Juni 2024. Ia mengalahkan Dustin Poirier dalam duel ronde kelima.

Dustin Poirier yang pernah jadi juara interim kelas ringan UFC memang mampu memberi perlawanan sengit. Sempat kewalahan di dua ronde pertama, Poirier perlahan mulai bisa mengimbangi dan meladeni sang juara. 

Petarung 35 tahun itu bahkan mampu melayangkan serangan yang membuat bagian kepala Makhachev mengeluarkan darah pada ronde keempat. 
Namun, Makhachev bangkit dan merebut momentum kemenangan lewat aksi takedown menawan pada pertengahan ronde pamungkas.

Usai "menangkap" kaki kiri Poirier di tengah octagon, Makhachev menariknya sehingga membuat lawan kehilangan keseimbangan dan jatuh. Tanpa buang banyak waktu, Makhachev yang punya keahlian dalam teknik grappling langsung menghampiri Poirier dan coba melakukan kuncian.

Makhachev melakukan teknik kuncian D'arce dari belakang yang pada akhirnya sukses memaksa Poirier melakukan tap out tanda menyerah.

Mengutip dari MMA Fighting, Makhachev menyebut D'arce adalah salah satu jurus favoritnya. Ia bahkan mampu melakukan kuncian itu meski dalam kondisi lelah. Tak heran jika petarung 32 tahun itu mampu mengeksekusinya dengan sempurna pada ronde terakhir kontra Poirier.

Bagi Islam Makhachev, ini jadi kali ketiga dirinya mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC. Sejauh ini, ia mempunyai catatan duel 26 menang-1 kalah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam wawancara usai duel, Islam Makhachev pun tak segan memuji perlawanan Dustin Poirier yang disebut-sebut bakal pensiun usai laga ini.

“Saya rasa, Dustin bertanding dengan hebat. Pelatihnya mempersiapkan dia dengan sangat baik,” kata Makhachev.

“Dia mampu mengantisipasi beberapa upaya takedown dan memberi saya kesulitan. Dia adalah seorang juara dan legenda olahraga ini. Terima kasih Dustin.”

Dalam kesempatan tersebut, Islam Makhachev juga mengungkap keinginannya untuk memenangi sabuk keduanya di UFC. Petarung asal Dagestan, Rusia itu bertekad untuk naik kelas dan merebut sabuk juara kelas welter UFC (71–77 kg) yang saat ini dipegang oleh Leon Edwards.

“Itu adalah impian saya, saya ingin bertarung untuk sabuk juara kedua. Saya ingin merasakan energi itu lagi, saya butuh sabuk juara baru.”

Pilihan Editor: Harus Bermain sampai 03.07 Pagi, Novak Djokovic Kritik Panitia French Open 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Serba-serbi Alex Pereira Petarung Mempertahankan Gelar Light Heavyweight

7 hari lalu

Alex Pereira. (Instagram/@ufc)
Serba-serbi Alex Pereira Petarung Mempertahankan Gelar Light Heavyweight

Alex Pereira mempertahankan gelar kelas berat ringan UFC yang kedua, yang menjadi tajuk utama UFC 303 di Las Vegas pada Ahad, 30 Juni 2024


MUI Haramkan UFC, Mengapa Tinju Bebas Dilarang Menurut Islam?

14 hari lalu

Aksi Alexander Volkanovski saat melawan Yair Rodriguez dalam pertarungan UFC 290 di Las Vegas, AS, 8 Juli 2023. Alexander Volkanovski menang TKO pada ronde ketiga atas Rodriguez. Dengan kemenangan itu, Volkanovski berhasil mempertahankan sabuk juara kelas bulu untuk kali kelima sejak merebutnya dari Max Holloway pada 2019. Stephen R. Sylvanie-USA TODAY
MUI Haramkan UFC, Mengapa Tinju Bebas Dilarang Menurut Islam?

MUI meminta pemerintah melarang tayangan pertandingan UFC. Mengapa tarung bebas haram dalam Islam?


Apa Itu Ultimate Fighting Championship atau UFC yang Diharamkan MUI?

14 hari lalu

Ilia Topuria saat melawan Alexander Volkanovski dalam pertandingan UFC 298 di Anaheim, California, AS, 18 Februari 2024. Kemenangan ini memastikan Ilia Topuria memiliki rekor sempurna. Ia tak terkalahkan dalam 15 pertandingan. Gary A. Vasquez-USA TODAY Sports
Apa Itu Ultimate Fighting Championship atau UFC yang Diharamkan MUI?

Majelis Ulama Indonesia atau MUI meminta pemerintah menghentikan tayangan Ultimate Fighting Championship. Apa itu UFC?


Hasil UFC Vegas 93: Jeka Saragih Kalah dari Westin Wilson dalam Pertarungan Kelas Bulu

22 hari lalu

Jeka Saragih. (Foto: Mola TV)
Hasil UFC Vegas 93: Jeka Saragih Kalah dari Westin Wilson dalam Pertarungan Kelas Bulu

Atlet bela diri campuran Indonesia, Jeka Saragih, menelan kekalahan dari Westin Wilson pada ronde pertama pertarungan kelas bulu UFC.


Mengenal Islam Makhachev, Petarung MMA yang Mempertahankan Gelar Juara UFC Kelas Ringan

31 hari lalu

Islam Makhachev. Mandatory Credit: Joe Camporeale-USA TODAY Sports
Mengenal Islam Makhachev, Petarung MMA yang Mempertahankan Gelar Juara UFC Kelas Ringan

Islam Makhachev mempertahankan gelar juara UFC kelas ringan (66-70 kilogram) di arena UFC 302, Ahad, 2 Juni 2024


Mantan Presiden Amerika Donald Trump Main TikTok, Aplikasi yang Pernah Dia Blacklist

34 hari lalu

Tiktok Donald Trump. Foto : TikTok
Mantan Presiden Amerika Donald Trump Main TikTok, Aplikasi yang Pernah Dia Blacklist

Hadirnya Donald Trump di platform TikTok memantik diskusi banyak pihak. Dia berbalik sikap justru Presiden Joe Biden mengesahkan UU larangan TikTok.


Bintang MMA Conor McGregor Akan Terus Kejar Peluang Akting Setelah Bintangi Road House

31 Maret 2024

Conor McGregor dalam film Road House. (dok. Prime Video)
Bintang MMA Conor McGregor Akan Terus Kejar Peluang Akting Setelah Bintangi Road House

Bintang MMA, Conor McGregor, mengungkapkan bahwa perannya dalam remake film Road House hanyalah awal dari terjunnya ke dalam industri film.


4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

22 Maret 2024

Film Road House yang tayang di Prime Video. (dok. Prime Video)
4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

Road House (2024) merupakan konsep ulang dari film klasik tahun 1989 yang berjudul sama


Hasil MMA: Ilia Topuria Jadi Juara Baru Kelas Bulu UFC, Langsung Tantang Conor McGregor

18 Februari 2024

Ilia Topuria. Reuters/Gary A. Vasquez-USA TODAY Sports
Hasil MMA: Ilia Topuria Jadi Juara Baru Kelas Bulu UFC, Langsung Tantang Conor McGregor

Ilia Topuria menjadi juara baru kelas bulu UFC dengan mengalahkan Alexander Volkanovski. Langsung menantang Conor McGregor.


Bintang MMA Conor McGregor Adu Akting dengan Jake Gyllenhaal di Film Road House

4 Februari 2024

Conor McGregor. REUTERS/Mario Anzuomi
Bintang MMA Conor McGregor Adu Akting dengan Jake Gyllenhaal di Film Road House

Atlet MMA Conor McGregor akan menjalani debut akting dalam dunia film. Ia akan membintangni film produksi Amazon, Road House.