Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024: Jonatan Christie Batal Main Karena Kevin Cordon Mundur

image-gnews
Pebulutangkis Tunggal Putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikkan kok ke arah lawannya Pebulutangkis Tunggal Putra Malaysia Leong Jun Hao pada babak 32 besar Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu, 5 Juni 2024. Jonatan Christie gagal lolos ke babak 16 besar setelah dikalahkan dengan skor 13-21, 21-16, dan 12-21. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pebulutangkis Tunggal Putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikkan kok ke arah lawannya Pebulutangkis Tunggal Putra Malaysia Leong Jun Hao pada babak 32 besar Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu, 5 Juni 2024. Jonatan Christie gagal lolos ke babak 16 besar setelah dikalahkan dengan skor 13-21, 21-16, dan 12-21. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, batal bermain pada laga kedua grup L Olimpiade Paris 2024, Senin, 29 Juli 2024. Musababnya, wakil Guatemala, Kevin Cordon, yang seharusnya menjadi lawannya mundur karena cedera.

"Tunggal putra Guatemala, Kevin Cordon telah mengundurkan diri dari kompetisi bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 karena cedera bahu kiri," tulis keterangan resmi BWF dalam situs resminya, Senin, 29 Juli.

Pertandingan Kevin melawan wakil Belgia Julien Carraggi juga dipastikan batal berlangsung. Sebelumnya, duel Jonatan melawan Cordon dijadwalkan berlangsung di Porte De La Chapelle Arena, Paris, Prancis mulai pukul 14.00 waktu Paris atau sekitar pukul 19.00 WIB.

Walau begitu, situasi tersebut tidak lantas membuat Jonatan mendapatkan poin kemenangan walk out. Berdasarkan peraturan BWF untuk pertandingan fase grup, hasil dari semua pertandingan dari pihak yang mundur akan dihapus, baik itu yang sudah maupun belum dimainkan.

Cordon telah melakoni satu pertandingan melawan wakil India Lakshya Sen pada Sabtu, 27 Juli lalu. Laga tersebut berakhir untuk kemenangan Sen dengan lewat dua game langsung dengan skor 21-8, 22-20. Artinya, hasil pertandingan ini tidak dianggap.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sesuai dengan Peraturan Umum Kompetisi BWF untuk pertandingan tahap grup, hasil dari semua pertandingan yang telah dimainkan atau belum dimainkan yang melibatkan Cordon di Grup L sekarang tidak dianggap," tulis keterangan resmi BWF.

Situasi ini tentu memberi keuntungan untuk Jonatan. Ia memiliki jeda waktu istirahat dibanding calon lawan yang bakal dihadapi berikutnya, yakni Lakshya Sen pada Rabu, 31 Juli. Tunggal putra asal India itu bakal tetap menjalani pertandingan melawan wakil Belgia Julien Carraggi pada hari ini.

Jonatan telah mengantongi satu kemenangan usai mengalahkan Julien Carraggi di laga perdana Grup L Olimpiade Paris 2024, Sabtu, 27 Juli 2024. Laga berlangsung sengit sampai harus diselesaikan lewat tiga game. Jojo, sapaan akrabnya, sempat tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya menang dengan skor 18-21, 21-11, 21-16.

Pilihan Editor: 4 Fakta Menarik Jelang Laga Timnas U-19 Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF U-19 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

2 jam lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah Sausan Dwi Ramadhani saat berlaga di PON 2024. ANTARA/Nova Wahyudi
Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

Babak semifinal cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasilnya dan jadwal babak final.


Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

12 jam lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah M Zaki Ubaidilah saat tampil di PON 2024. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

Jateng mengunci gelar juara umum cabang olahraga bulu tangkis PON 2024 setelah menghadirkan dua "All Jateng Final".


Hasil China Open 2024: Fajar / Rian Mulus ke Babak 16 Besar Usai Kalahkan Wakil Korea

15 jam lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Kredit: Tim Media dan Humas PBSI
Hasil China Open 2024: Fajar / Rian Mulus ke Babak 16 Besar Usai Kalahkan Wakil Korea

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto (Fajar / Rian) memulai China Open 2024 dengan apik. Apa komentarnya?


Kunci Jonatan Christie ke Babak 16 Besar China Open 2024 Usai Singkirkan Wakil Denmark

15 jam lalu

Atlet tunggal putra Indonesia Jonatan Christie saat berlaga di China Open 2024, Rabu, 18 September 2024. Dok: PBSI
Kunci Jonatan Christie ke Babak 16 Besar China Open 2024 Usai Singkirkan Wakil Denmark

Jonatan Christie mengungkapkan kunci sukses lolos ke babak 16 besar China Open 2024. Apa itu?


Hasil China Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir, Dikalahkan Atlet Muda India Malvika Bansod

20 jam lalu

Atlet tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di Cina Open 2024, Rabu, 18 September. Dok: PBSI
Hasil China Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir, Dikalahkan Atlet Muda India Malvika Bansod

Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan atlet muda India Malvika Bansod di babak pertama China Open 2024. Ia mengaku tampil buruk.


Jadwal Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 Rabu 18 September

1 hari lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah M Zaki Ubaidilah saat tampil di PON 2024. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Jadwal Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 Rabu 18 September

Cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 Aceh-Sumut pada Rabu, 18 September, akan memasuki babak semifinal.


Rekap Hasil China Open 2024 pada Selasa 17 September: Fikri / Daniel dan Ginting Lolos ke Babak 2, Chico Tersingkir

1 hari lalu

Pasangan ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri / Daniel Marthin saat bertanding di babak 16 besar Korea Open 2024, Kamis, 29 Agustus  2024. Dok: PBSI
Rekap Hasil China Open 2024 pada Selasa 17 September: Fikri / Daniel dan Ginting Lolos ke Babak 2, Chico Tersingkir

Tujuh wakil Indonesia lainnya baru akan memulai kiprahnya di China Open 2024 pada Rabu, 18 September 2024.


Rekap Hasil Bulu Tangkis PON 2024 Selasa 17 September: Jateng Mendominasi Babak Semifinal

1 hari lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah M Zaki Ubaidilah saat tampil di PON 2024. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Rekap Hasil Bulu Tangkis PON 2024 Selasa 17 September: Jateng Mendominasi Babak Semifinal

Babak perempat final cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 Aceh-Sumut sudah tuntas digelar. Jateng mendominasi.


Bulu Tangkis PON 2024: Rekap Hasil Babak 16 Besar dan Jadwal Perempat Final Selasa Hari Ini 17 September

2 hari lalu

Pebulu tangkis Jawa Tengah M Zaki Ubaidilah saat tampil di PON 2024. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Bulu Tangkis PON 2024: Rekap Hasil Babak 16 Besar dan Jadwal Perempat Final Selasa Hari Ini 17 September

Rangkaian pertandingan babak 16 besar cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024. Simak rekap hasil dan jadwal babak perempat final.


Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Kim Ye-Ji. Instagram/wkorea
Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

Siapa sangka atlet tembak bisa banting stir menjadi model brand mewah Louis Vuitton. Simak kisah Kim Ye-Ji yang gemilang di Olimpiade Paris 2024.