Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemain Timnas Indonesia Rafael Struick Memilih Berlabuh di Brisbane Roar

image-gnews
Rafael Struick. Instagram/Rafaelstruick
Rafael Struick. Instagram/Rafaelstruick
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang timnas Indonesia, Rafael Struick secara resmi bergabung dengan klub Liga Australia, Brisbane Roar, menjelang musim A-League 2024/2025. Pengumuman ini disampaikan melalui akun media sosial Brisbane Roar pada Senin, 16 September 2024.

Struick bergabung dari klub Eredivisie, ADO Den Haag, di mana ia telah bermain selama empat musim. Bersama tim senior Den Haag, Struick tampil dalam 10 pertandingan tanpa mencetak gol, termasuk tiga penampilan di musim ini.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram Brisbane Roar, Struick mengungkapkan antusiasmenya untuk bermain di klub barunya. "Saya sangat bersemangat untuk bermain di depan kalian (suporter) dan menunjukkan kemampuan saya," kata Struick yang berusia 21 tahun. Ia akan mengenakan nomor punggung 7 di Brisbane Roar untuk musim ini.

Namun, klub A-League tersebut tidak mengungkapkan apakah Struick bergabung secara permanen atau dengan status pinjaman. "Selamat datang di Brisbane Roar, Rafael Struick. Kami sangat senang menyambut penyerang timnas Indonesia dari ADO Den Haag untuk musim ALM 2024/25," tulis Brisbane Roar.

Sebelumnya, ADO Den Haag juga mengonfirmasi bahwa Rafael Struick telah ditransfer ke Brisbane Roar. "Rafael Struick tidak akan lagi bermain untuk ADO Den Haag musim ini. Brisbane Roar FC dan ADO Den Haag telah mencapai kesepakatan terkait transfer penyerang berusia 21 tahun tersebut. Pemain internasional Indonesia itu akan melanjutkan kariernya di Australia," tulis ADO Den Haag.

"ADO Den Haag berterima kasih kepada Rafael atas kontribusinya dalam beberapa musim terakhir dan mendoakan kesuksesannya di Brisbane," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Profil Rafael Struick

Rafael William Struick adalah pemain sepak bola yang lahir di Zoetermeer pada 27 Maret 2003. Ia merupakan anak dari Brian Struick, seorang warga Belanda keturunan Indonesia, dan Soraya Noraly Soedito, warga Belanda keturunan Suriname. Nenek dari pihak ayahnya, Eleonora Fredrika Rientsma Struick, lahir di Semarang pada 24 April 1952, sehingga Struick memiliki darah keturunan Indonesia, tepatnya dari Semarang. Struick resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 22 Mei 2023.

Rafael Struick memulai karier sepak bolanya di Akademi Forum Sport sebelum pindah ke RKAVV Leidschendam pada 2020. Setelah satu tahun, ia bergabung dengan Akademi ADO Den Haag dan akhirnya masuk ke tim utama. Saat ini, Struick bermain untuk klub A-League, Brisbane Roar.

Di tim ADO Den Haag, yang berlaga di kasta kedua Liga Belanda (Eerste Divisie), Struick menjadi salah satu pemain andalan di skuad senior. Nama Struick pertama kali masuk radar pelatih Shin Tae-yong pada awal 2022, saat diajak untuk mengikuti uji coba internasional bersama timnas Indonesia U-20, sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023. Setelah debutnya melawan Slovakia U-20, Struick mendapatkan pujian dari Shin Tae-yong. Struick dikenal sebagai pemain serba bisa yang dapat bermain di beberapa posisi, seperti gelandang sayap kiri, kanan, second striker, dan gelandang serang.

Pilihan Editor: Rafael Struick Berpisah dengan ADO Den Haag resmi Bergabung ke Klub Australia Brisbane Roar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dianggap Cukup Berpengaruh pada Performa Timnas Indonesia

21 menit lalu

Pemain timnas Indonesia Mees Hilgers saat latihan menjelang lawan Bahrain. Instagram
Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dianggap Cukup Berpengaruh pada Performa Timnas Indonesia

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders menjalani debut saat Timnas Indonesia menghadapi Bahrain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Laga Keempat vs Cina, Erick Thohir Minta Pemain Fokus dan Lupakan Kontroversi di Laga Bahrain

5 jam lalu

Timnas Indonesia. REUTERS/Hamad I Mohammed
Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Laga Keempat vs Cina, Erick Thohir Minta Pemain Fokus dan Lupakan Kontroversi di Laga Bahrain

Jadwal Timnas Indonesia akan kembali hadir di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tim asuhan Shin Tae-yong akan melawan Cina.


Pasangan Suami Istri Asal Australia Jadi Tersangka Bisnis Prostitusi Berkedok Spa

12 jam lalu

Ilustrasi prostitusi online. Pexels/Ron Lach
Pasangan Suami Istri Asal Australia Jadi Tersangka Bisnis Prostitusi Berkedok Spa

Pasangan suami istri asal Australia itu telah setahun di Bali dan menjalankan bisnis prostitusi secara terang-terangan.


Pelatih Bahrain Dragan Talajic: Timnas Indonesia Bermain Bagus, tapi Kami Kuat Secara Mental

13 jam lalu

Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Pelatih Bahrain Dragan Talajic: Timnas Indonesia Bermain Bagus, tapi Kami Kuat Secara Mental

Pelatih Bahrain Dragan Talajic cukup puas dengan hasil imbang melawan Timnas Indonesia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Apa katanya?


Nonton Timnas vs Bahrain, Jokowi: Gondok Banget

14 jam lalu

Wasit Ahmed Al Kaf yang memimpin laga Bahrain vs Indonesia. Tangkapan Layar
Nonton Timnas vs Bahrain, Jokowi: Gondok Banget

Presiden Joko Widodo mengungkapkan kekesalannya menyaksikan laga sepakbola Timnas Indonesia melawan Bahrain semalam.


Timnas Indonesia Tertahan di Peringkat 129 FIFA Usai Hasil Imbang Lawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026

15 jam lalu

Selebrasi pemain timnas Indonesia, Rafael Struick, usai mencetak gol dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Timnas Indonesia Tertahan di Peringkat 129 FIFA Usai Hasil Imbang Lawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia berada di posisi yang sama versi FIFA usai berlaga imbang lawan Bahrain dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2026.


Lihat Penjelasan Wasit di Laga Timnas Indonesia, Pak Muh Sebut Ahmed Al Kaf Bahlul

16 jam lalu

Pak Muh ketika mengekspresikan kemarahannya saat menonton pernyataan wasit asal Omah, Ahmed Al Kaf. Foto: Instagram.
Lihat Penjelasan Wasit di Laga Timnas Indonesia, Pak Muh Sebut Ahmed Al Kaf Bahlul

Pak Muh mengomel karena kemenangan Timnas dirampas akibat keputusan wasit Ahmed Al Kaf.


Presiden Jokowi Ikut Jengkel Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain Sirna Akibat Keputusan Kontroversial Wasit

17 jam lalu

Presiden Joko Widodo bersama Mentri ESDM Bahlil Lahadalia saat menghadiri Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis, 8 Oktober 2024. TEMPO/Muhammad Rizki Yusrial
Presiden Jokowi Ikut Jengkel Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain Sirna Akibat Keputusan Kontroversial Wasit

Presiden Joko Widodo mengaku ikut merasa jengkel lantaran kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain yang sudah di depan mata sirna.


Kondisi Terkini Cedera Malik Risaldi dan Statistik Penampilan saat Timnas Indonesia vs Bahrain

17 jam lalu

Pemain timnas Indonesia, Risaldi Malik (kanan) diadang oleh pemain Bahrain Amine Benaddi dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Kondisi Terkini Cedera Malik Risaldi dan Statistik Penampilan saat Timnas Indonesia vs Bahrain

Pemain Timnas Indonesia, Malik Risaldi, mengungkap kondisi terkini cedera kepalanya alam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

17 jam lalu

Timnas Australia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C, Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Pelatih Timnas Australia Tony Popovic Melihat Peluang Menang atas Jepang, Tak Takut Rekor Samurai Biru

Pelatih Australia Tony Popovic mengaku tak sabar menyambut pertandingan melawan Jepang pada laga keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.