Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tommy Sugiarto dan Marcus / Kevin Lolos ke Babak 2 Malaysia Open

image-gnews
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto berteriak usai mengalahkan pebulu tangkis Thailand Tanongsak Saensombonsuk pada pertandingan penyisihan Grup B Piala Thomas 2016 di Kunshan Sport Center Gymnasium, Tiongkok, 17 Mei 2016. Tommy menang dengan skor 24-22, 21-18. ANTARA/Prasetyo Utomo
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto berteriak usai mengalahkan pebulu tangkis Thailand Tanongsak Saensombonsuk pada pertandingan penyisihan Grup B Piala Thomas 2016 di Kunshan Sport Center Gymnasium, Tiongkok, 17 Mei 2016. Tommy menang dengan skor 24-22, 21-18. ANTARA/Prasetyo Utomo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Jonatan Christie, Tommy Sugiarto juga berhasil mengamankan satu tempat di babak kedua turnamen Malaysia Open Super Series Premier 2017. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Perpaduan, Kuching, Rabu siang, Tommy memetik kemenangan atas wakil Jerman, Marc Zwiebler, dengan skor 21-13, 21-9.

Dengan lolosnya Jonatan dan Tommy, Indonesia sudah punya tiga wakil di babak kedua. Di nomor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, juga berhasil lolos kedua dengan mengalahkan wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dengan dua game langsung, 21-9, 21-19.

Baca: Singkirkan Anthony Ginting, Jonatan Christie Melaju di Malaysia

Bagi Tommy, kemenangan ini sekaligus memperbaiki rekor pertemuan dengan Zwiebler menjadi 3-5. “Sebetulnya kalau dibilang cocok dengan permainan lawan ya tidak juga, sebelumnya saya merasa tidak cocok," kata dia. "Namun saya sudah mempelajari strategi dan taktik Zwiebler, bagaimana caranya mengimbangi dia yang punya permainan menyerang dan banyak spekulasi.”

“Di pertandingan ini, Zwiebler tidak dapat mengembangkan permainannya. Penampilan saya kurang baik di awal, namun setelah kedudukan 5-5, semuanya berbalik,” tambah Tommy.

Pada babak kedua, Tommy akan ditantang Son Wan Ho, tunggal putra asal Korea. Catatan rekor pertemuan Tommy dan Son sementara masih diunguli Son dengan skor 3-2.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Memang Son lebih banyak menang, tetapi saya akan coba lebih fokus dan fight. Tiap pertandingan itu berbeda situasinya. Saya mesti siap dari segi stamina, harus siap capek dan dari awal harus main habis-habisan,” jelas Tommy.

Tommy berharap meraih hasil yang lebih baik dari tahun lalu. "Kan tahun lalu saya kalah di babak pertama. Kali ini saya harus bisa sampai sejauh mungkin,” kata Tommy.

Langkah tiga wakil Indonesia itu gagal diikuti dua pasangan lain. Dian Fitriani/Nadya Melati terhenti karena kalah oleh pasangan tuan rumah, Mei Kuan Chow/Lee Meng Yean, 21-18 21-14 Pasangan ganda putra Ricky Karanda/Angga Pratama juga gagal melaju karena dikalahkan pasangan Thailand, Bodin Isara/Nipitphon Phuangpguapet, 21-18 16-21 21-16.

BADMINTON INDONESIA | NS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

12 menit lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya saat melawan pebulu tangkis tunggal putri Thailand Ratchanok Intanon dalam babak perempatfinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat, 3 Mei 2024. Gregoria Mariska Tunjung menang dengan dua gim 22-20, 21-18 dan tim Indonesia unggul atas Thailand dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

Gregoria Mariska Tunjung gagal menyumbang poin di final Piala Uber 2024 setelah kalah melawan Chen Yu Fei.


Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

2 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis Korea Selatan Kim Min Sun dalam semifinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, Cina, Sabtu, 4 Mei 2024. Di kejuaraan internasional, Komang pernah menjuarai Nantes International (2023), dan meraih medali perunggu Sea Games 2023 di sektor tunggal putri. ANTARA/Galih Pradipta
Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Cina pada partai final Piala Uber 2024. Simak jadwal dan susunan pemainnya.


Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

14 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Jonatan Christie. Kredit: Tim Humas PBSI
Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

Jonatan Christie memastikan langkah Indonesia ke babak final Piala Thomas 2024 setelah memetik kemenangan atas Wang Tzu Wei.


Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

14 jam lalu

Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

Manajer tim sekaligus Kepala Bidang Binpres PP PBSI, Ricky Soebagdja, mengapresiasi perjuangan tim putri Indonesia mencapai final Piala Uber 2024.


Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

14 jam lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alvian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis ganda putra Thailand Peeratchai Sukphun dan Pakkapon Teeraratsakul dalam babak kualifikasi grup Piala Thomas 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Senin 29 April 2024. Pasangan Fajar/Rian kalah dalam tiga gim 19-21, 21-14, 11-21, dan kedudukan sementara Indonesia lawan Thailand 1-1.  ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

Fajar / Rian meraih kemenangan atas wakil China Taipei, Lee Yang / Wang Chi Lin pada babak semifinal Piala Thomas 2024.


Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

16 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Tim Humas PBSI
Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.


Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

16 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis Korea Selatan Kim Min Sun dalam semifinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu, 4 Mei 2024. Komang menang 17-21, 21-16, 21-19 dan memastikan tim Uber Indonesia melaju ke final setelah mengalahkan Korea Selatan dengan skor 3-2. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

20 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Hong Kong Liang Ka Wing pada pertandingan babak kualifikasi grup Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu 27 April 2024. Komang Ayu Dewi menang dengan dua gim langsung 21-16, 21-17, dan Indonesia berhasil mengalahkan tim Uber Hong Kong dengan skor 5-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

Komang Ayu Cahya Dewi memetik kemenangan atas wakil Korea, Kim Min Sun, dalam laga penentuan babak semifinal Piala Uber 2024. Berikut rekapnya.


Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

20 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo melakukan selebrasi usai menang atas pebulu tangkis Korea Selatan Kim Ga Ram dalam semifinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu, 4 Mei 2024.  Ester menang 20-22, 21-16, 21-12 dan tim Indonesia sementara unggul 2-1 atas Korea Selatan. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil menyumbang poin untuk Tim Merah Putih saat menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024.


Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

22 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya saat melawan pebulu tangkis tunggal putri Thailand Supanida Katethong dalam babak perempatfinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat 3 Mei 2024. Ester Nurumi Tri Wardoyo menang dengan tiga gim 19-21, 21-19, 21-19 dan tim Indonesia menang atas Thailand dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.