DPRD Sumsel Setujui Dana ISG Rp 80 Miliar

Reporter

Selasa, 30 Juli 2013 17:48 WIB

Atraksi kembang api menutup SEA Games XXVI di stadion Sriwijaya, Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan (22/11). Myanmar akan menjadi tuan rumah pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara tahun 2013. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Palembang - DPRD Sumatera Selatan menyetujui anggaran Rp 80 miliar untuk tambahan biaya penyelenggaraan Islamic Solidarity Games (ISG) III di Palembang, Sumatera Selatan, 22 September-1Oktober mendatang. Tambahan dana itu diajukkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumsel karena pemerintah pusat hanya akan mengucurkan hanya Rp 80 miliar dari rencana awal Rp 200 miliar.

Anggota Badan Anggaran DPRD Sumsel, Yuswar Hidayatullah, dalam penjelasannya di Palembang, kemarin, menyebutkan pihaknya bersama KONI tengah mematangkan perincian penggunaan anggaran ittu. “Kami siapkan dana hingga Rp 80 milar sesuai dengan kebutuhan Panitia Daerah,” kata Yuswar.

Dia jelaskan lebih lanjut bahwa dana tersebut untuk merehabilitasi tempat-tempat pertandingan, membangun lapangan panahan baru, dan kepanitiaan. "Perinciannya hingga sekarang masih kami bahas."

Dengan disetujuinya tambahan dana itu,m Panitia Daerah kian optimistis ISG III akan berlangsung lebih sukses dibandingkan dengan SEA Games 2011 di Sumatera Selatan. Apalagi Keputusan Presiden terkait dengan penunjukan Palembang sebagai tuan rumah ISG sudah ditandatangani.

Pada kesempatan terpisah, Ketua KONI Sumsel, Muddai Madang, mengungkapkan pihaknya sempat mengkhawatirkan keterlambatan pengesahan Keppres. ”Kami bersyukur karena dana dan Keppres sudah ada. Kami dapat segera bertindak cepat,” kata Muddai.

KONI memprioritaskan renovasi tempat-tempat pertandingan, pembangunan lapangan arena, dan mempersiapkan liason officer (pendamping pejabat dan tamu) dan sukarelawan. Panitia membutuhkan sedikitnya 40 liasion officer (LO) untuk VIP dan 150 LO biasa. ”Kami juga membutuhkan seribu relawan lebih,” kata Muddai.

Terkait persiapan tempat-tempat pertandingan, Muddai menyebutkan tidak ada persoalan serius. Terdapat 13 cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada pesta olahraga negara-negara anggota Organisasi Konferensi Islam (OKI) itu. Dari jumlah itu, ada tiga cabang olahraga akan digelar di luar Jakabaring Sport City, Palembang. Ketiga cabang olahrag itu adalah bola voli, bola basket, dan wushu.

Dengan demikian ada 10 cabang olahraga yang akan dipertandingkan di Jakabaring, yaitu sepak bola, renang, atletik, angkat besi, panahan, tenis, bulutangkis, bola voli pantai, taekwondo, dan karate.

ISG III semula direncanakan digelar di Riau, 9-17 Juni lalu, namun diundur menjadi 22 September hingga 1 Oktober 2013. Pengunduran ini akibat belum siapnya tempat-tempat pertandingan. Selain itu juga karea Gubernur Riau, Rusli Zainal, ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan dalam kasus dugaan korupsi.

Menpora kemudian berencana mengalihkan tempat penyelenggaraan ISG III di Jakarta, 22 September hingga 1 Oktober. Namun rencana kedua ini pun batal, karena tidak disetujui Menko Kesra.

Melalui rapat koordinasi Menpora dengan Menko Kesra, akhirnya disetuji Palembag sebagai tuan rumah penyelenggaranya.

PARLIZA HENDRAWAN

Berita terkait

Klasemen Akhir Perolehan Medali Islamic Solidarity Games: Indonesia Posisi Ke-7

19 Agustus 2022

Klasemen Akhir Perolehan Medali Islamic Solidarity Games: Indonesia Posisi Ke-7

Kontingen Indonesia mengakhiri perjuangannya dalam Islamic Solidarity Games 2021 di Konya, Turki, dengan menduduki peringkat ketujuh.

Baca Selengkapnya

Hasil Islamic Solidarity Games: Siti Nafisatul Hariroh Raih Emas, Emilia Nova Rebut Perunggu

12 Agustus 2022

Hasil Islamic Solidarity Games: Siti Nafisatul Hariroh Raih Emas, Emilia Nova Rebut Perunggu

Lifter Siti Nafisatul Hariroh menyumbang medali emas pertama bagi Indonesia di ajang Islamic Solidarity Games atau ISG 2021.

Baca Selengkapnya

Islamic Solidarity Games 2022: Ayustina Delia Raih Perak, Eki Febri Rebut Perunggu

9 Agustus 2022

Islamic Solidarity Games 2022: Ayustina Delia Raih Perak, Eki Febri Rebut Perunggu

Atlet balap sepeda Ayustina Delia Priatna menyumbang medali perak pertama untuk Kontingen Indonesia dalam gelaran Islamic Solidarity Games (ISG) 2022.

Baca Selengkapnya

Muddai Madang Calonkan Diri Sebagai Ketua Umum KONI Pusat

4 Juni 2019

Muddai Madang Calonkan Diri Sebagai Ketua Umum KONI Pusat

Pengusaha asal Palembang yang berpengalaman dalam organisasi olahraga di Indonesia, Muddai Madang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum KONI Pusat.

Baca Selengkapnya

Tak Dampingi ISG, Satlak Prima Adukan Alex Noerdin ke Kemenpora

30 Mei 2017

Tak Dampingi ISG, Satlak Prima Adukan Alex Noerdin ke Kemenpora

Komandan kontingen Indonesia di Islamic Solidarity Games
(ISG) 2017 Alex Noerdin diadukan ke Kemenpora

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Sumbang 3 Emas 4 Perak, Bonus Angkat Besi Rp 500 Juta

26 Mei 2017

ISG 2017: Sumbang 3 Emas 4 Perak, Bonus Angkat Besi Rp 500 Juta

Tim angkat besi Indonesia diguyur bonus total Rp 500 juta oleh PB PABBSI, berkat prestasi menghasilkan 3 emas dan 4 perak di ISG 2017 Baku, Azerbaijan

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Hanya Peringkat 8, Indonesia Dinilai Kurang Persiapan

24 Mei 2017

ISG 2017: Hanya Peringkat 8, Indonesia Dinilai Kurang Persiapan

Indonesia gagal memenuhi target peringkat 5 besar dalam Islamic Solidarity Games IV 2017 di Baku, Azerbaijan. Indonesia akhirnya menempati peringkat 8

Baca Selengkapnya

ISG 2017, Indonesia Masih Tempati Posisi Lima Besar

18 Mei 2017

ISG 2017, Indonesia Masih Tempati Posisi Lima Besar

Indonesia masih berada di posisi lima besar perolehan medali Islamic Solidarity Games 2017.

Baca Selengkapnya

ISG 2017, Lifter Asal Aceh Sumbang Medali Perak buat Indonesia

18 Mei 2017

ISG 2017, Lifter Asal Aceh Sumbang Medali Perak buat Indonesia

Lifter Indonesia asal Aceh, Nurul Akmal, membuat kejutan setelah mampu meraih perak angkat besi kelas +90 kg pada kejuaraan Islamic Solidarity Games.

Baca Selengkapnya

ISG 2017: Dapat Tambahan 2 Emas, Indonesia di Posisi 4 Besar  

15 Mei 2017

ISG 2017: Dapat Tambahan 2 Emas, Indonesia di Posisi 4 Besar  

Indonesia mendapatkan tambahan dua emas dari cabang olahraga angkat besi dan renang dalam ajang Islamic Solidarity Games (ISG) IV 2017 di Baku, Azerbaijan.

Baca Selengkapnya