Pamitan, Liliyana Natsir Ajak Jokowi dan Menpora Swafoto

Reporter

Friski Riana

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 29 Januari 2019 11:13 WIB

Mantan pebulu tangkis ganda campuran Liliyana Natsir berswafoto dengan Presiden Joko Widodo dan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi di Istana Merdeka, Jakarta, 29 Januari 2019. Tempo / Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan atlet bulu tangkis, Liliyana Natsir, berpamitan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 29 Januari 2019.

Liliyana ditemani Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berbincang dengan Jokowi. Sebelum menemui awak media, Liliyana mengajak Jokowi dan Imam berswafoto dengan ponselnya.

Baca: Liliyana Natsir: Saya Pensiun dengan Tenang

"Intinya Indonesia sangat kehilangan atas pensiunnya Liliyana Natsir, Butet, yang apapun bukan hanya negara kita, bukan hanya Indonesia tapi dunia juga akan kehilangan sosok seperti Butet ini," kata Jokowi menanggapi pensiunnya Liliyana dari bulu tangkis.

Menurut Jokowi, Liliyana telah memenangi sejumlah pertandingan bergengsi. Capaian tersebut, kata Jokowi, harus dijadikan inspirasi dan nilai-nilai sebuah prestasi bagi pemain-pemain bulu tangkis yang masih junior untuk mengikuti jejak prestasi Liliyana.

Jokowi juga berpesan pada Liliyana, yang akan menjadi aparatur sipil negara, untuk tetap memberikan motivasi dengan berkeliling ke klub-klub atau pelatihan di daerah. "Semuanya beri motivasi apa yang harus dikerjakan, apa yang harus dilakukan dalam meraih sebuah prestasi seperti yang sudah didapat oleh Liliyana, oleh Butet," ujarnya.

Baca: Pensiun, Liliyana Natsir Buka Jasa Pijat Refleksi

Tak ketinggalan, Liliyana juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jokowi dan Imam Nahrawi atas apresiasi terhadap pencapaiannya selama menjadi atlet. "Semoga prestasi-prestasi saya bisa memotivasi adik-adik untuk lebih berprestasi, untuk membawa nama bangsa dan negara Indonesia di kancah internasional. Yang paling penting di Olimpiade 2020 semoga tradisi medali emas tetep diteruskan," kata Liliyana.

Pebulu tangkis ganda campuran Liliyana Natsir akhirnya resmi pensiun. Daihatsu Indonesia Masters 2019 menjadi penampilan terakhir Liliyana bersama Tontowi Ahmad.

Hampir semua gelar juara sudah diraih Liliyana bersama pasangannya Tontowi Ahmad di cabang olahraga bulu tangkis, seperti gelar hat trick di All England pada tahun 2012, 2013 dan 2014, gelar Juara Dunia di Guangzhou 2013 dan Glasgow 2017, serta puncaknya medali emas olimpiade yang mereka idam-idamkan di Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Namun hanya satu gelar yang belum diraihnya, yakni emas Asian Games.

Baca: Ganda Campuran Mencari Pengganti Liliyana Natsir

Sebelum berpasangan dengan Tontowi, Liliyana berpasangan dengan Nova Widianto dan juga telah mempersembahkan prestasi membanggakan bagi Indonesia, diantaranya gelar juara dunia 2005 dan 2007 serta medali perak di Olimpiade Beijing 2008.

FRISKI RIANA

Berita terkait

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

1 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

1 jam lalu

Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.

Baca Selengkapnya

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

2 jam lalu

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

Jokowi pernah memerintahkan pengkajian soal status bagi diaspora, tapi menurun Menteri Hukum bukan kewarganegaraan ganda.

Baca Selengkapnya

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

2 jam lalu

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

Pengamat menilai hubungan Jokowi dengan Megawati yang renggang membuat Jokowi dan Prabowo akan terus bersama.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

3 jam lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

3 jam lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

3 jam lalu

Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

Aksi Hari Buruh Internasional pada Rabu kemarin menyoroti janji reforma agraria Presiden Jokowi. Selain itu, apa lagi?

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

5 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

16 jam lalu

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

Peserta aksi Hari Buruh Internasional atau May Day membakar baliho bergambar Presiden Jokowi di kawasan Patung Arjuna Wijaya, Jakpus

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

18 jam lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya