Bulu Tangkis: PB Djarum Akan Kirim 17 Wakil ke Turnamen di Eropa

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 6 Mei 2021 20:45 WIB

Pemain bulu tangkis Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Klub bulu tangkis PB Djarum akan mengirimkan 17 atletnya berlaga pada empat turnamen bulu tangkis internasional di Eropa yang dijadwalkan digelar pada pertengahan Mei hingga Juni mendatang.

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation yang juga Ketua PB Djarum Yoppy Rosimin mengatakan rencana pengiriman para atlet ke empat turnamen tersebut sudah disiapkan sejak Maret lalu.

Kejuaraan tersebut adalah yang pertama kalinya yang akan diikuti oleh atlet PB Djarum setelah satu tahun vakum dari berbagai kompetisi internasional karena pandemi COVID-19.

“Kami melihat tidak ada pertandingan sama sekali di Asia maupun Asia Tenggara. Akhirnya kami melihat momentum di Eropa dan memutuskan untuk mengirimkan atlet dengan jumlah yang sangat limited,” kata Yoppy dalam temu media virtual yang diikuti di Jakarta, Kamis.

Dari 17 atlet yang akan diterjunkan itu terdiri dari atlet dewasa dan junior. Untuk kategori dewasa, ada dua turnamen yang akan diikuti oleh atlet PB Djarum, yaitu BWF World Tour Super 300 Spain Masters 2021 dan Austrian Open 2021 yang merupakan kejuaraan berkategori internasional series.

Advertising
Advertising

Ada lima atlet yang akan berlaga pada dua turnamen tersebut, yakni tunggal putra Ihsan Maulana Mustofa, ganda campuran Dejan Ferdiansyah/Serena Kani, serta Ghana Muhammad Al Ilham/Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Sementara itu, para atlet junior akan diturunkan ke Yonex Slovenia International 2021 dan Croatia Valamar Junior Open.

Total ada 12 atlet muda yang disiapkan. Mereka adalah Kafi Raditya Pandika, Raynaldi Oktavianur Rizky, Ruzana, Mutiara Ayu Puspitasari, Patra Harapan Rindo Rindo, Muh. Putra Erwiansyah, Daniel Edgar Marvino, Raymond Indra, Sofy Al Mushira Asharunnisa, Rudya Aulia Fatasya, Aisyah Hanadiya Taisir, dan Jessica Maya Rismawardani.

Yoppy berharap para atlet yang dikirimkan itu bisa tampil maksimal dan membawa pulang minimal satu gelar juara dari kategori dewasa dan junior. Menurutnya, kesempatan itu merupakan momen yang bagus sekaligus langka bagi para atlet untuk membuktikan diri menuju pemain elite dunia.

Salah satu atlet tunggal putra Ihsan Maulana Mustofa mengatakan akan memberikan penampilan maksimal terutama pada turnamen Spain Masters 2021 yang akan berlangsung pada 18-23 Mei mendatang.

“Saya kangen bertanding apalagi setelah mengundurkan diri dari pelatnas. Target di Spain Masters pastinya pengin juara karena ini kejuaraan perdana saya,” ujar Ihsan.

Rencananya, tim atlet dewasa akan bertolak menuju Spanyol pada Rabu, 12 Mei, disusul oleh tim atlet junior yang akan berangkat menuju Slovenia pada 14 Mei. Sebelum berangkat, seluruh tim dan ofisial akan menjalani tes PCR terlebih dahulu.

Seturut kalender yang dirilis Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) melalui laman resminya, dari keempat turnamen yang akan diikuti, hanya Spain Masters 2021 yang sudah ditetapkan jadwalnya, yakni pada 15-23 Mei.

Akan tetapi, BWF belum menetapkan tanggal pasti untuk penyelenggaraan bulu tangkis Slovenia Internastional 2021, Austrian Open 2021 maupun Croatia Valamar Junior Open 2021.

Baca Juga: PBSI Susun Grand Design Pelatnas Bulu Tangkis

Berita terkait

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

1 jam lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

14 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

16 jam lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

16 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

17 jam lalu

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

18 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

19 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

Anthony Sinisuka Ginting yang turun sebagai tunggal pertama gagal menyumbang poin di laga Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024, Rabu, 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

22 jam lalu

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

Komang Ayu Cahya Dewi mengikuti Gregoria Mariska Tunjung mencatat kemenangan saat laga Indonesia vs Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

23 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya