Daftar Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo: 26 Atlet, 21 Tiket, 8 Cabang Olahraga

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 19 Juni 2021 06:53 WIB

Lalu Muhammad Zohri. Antara

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia akan mengirimkan 26 atlet ke Olimpiade Tokyo, yang jadi peraih 21 tiket dari delapan cabang olahraga. Dari daftar itu ada dua tiket yang masih belum diketahui wakilnya, karena masih menanti setoran nama dari induk olahraga renang (PRSI).

Jumlah tiket olimpiade itu belum final. Indonesia masih berpeluang menambah perwakilannya dari cabang panahan dan voli pantai melalui turnamen kualifikasi yang masih akan berlangsung hingga akhir Juni.

Panahan menargetkan dapat tambahan tiket untuk nomor recurve beregu di Piala Dunia 2021 Paris, 19-21 Juni. Sementara tim voli pantai akan turun di Piala Kontinental AVC 2021 di Nakhon Pathom, Thailand, 25-27 Juli.

Pengukuhan Kontingen Indonesia untuk Olimpiade dijadwalkan berlangsung pada 5 Juli 2021, yang akan dilanjutkan dengan pelepasan oleh Presiden Joko Widodo.

Cabang olahraga bulu tangkis dijadwalkan bertolak lebih awal untuk melakukan training camp di Kumamoto pada 8 Juli. Atlet lainnya akan berangkat bersama rombongan besar, dipimpin Chef de Mission (CdM) Rosan P Roeslani, pada 21 Juli.

Daftar atlet Indonesia yang lolos ke Olimpiade Tokyo (per 18 Juni 2021):

Bulu tangkis
1. Anthony Sinisuka Ginting (Tunggal Putra)
2. Jonatan Christie (Tunggal Putra)
3. Gregoria Mariska Tunjung (Tunggal Putri)
4. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Ganda Putri)
5. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Ganda Putra)
6. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Ganda Putra)
7. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Ganda Campuran).

Advertising
Advertising

Atletik
8. Lalu Muhammad Zohri (100 m putra)
9. Alvin Tehupeiory (100 m putri - jatah negara).

Panahan
10. Riau Ega Salsabila (Recurve perorangan putra)
11. Diananda Chairunisa (Recurve perorangan putri).

Menembak
12. Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba (10m air rifle).

Rowing
13. Mutiara Rahma Putri/Melani Putri (Lightweight Women Double).

Surfing
14. Rio Waida (man shortboard).

Angkat Besi
15. Eko Yuli Irawan (61 kg putra)
16. Deni (67kg putra)
17. Rahmat Erwin Abdullah (73kg putra)
18. Windy Cantika (49kg putri)
19. Nurul Akmal (+87kg putri).

Renang
20. Perenang Putra
21. Perenang Putri.

Olimpiade Tokyo akan berlangsung pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021. Pesta akbar olahraga dunia ini harusnya digelar tahun lalu tapi ditunda karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Menpora Bakal Interpensi Soal Transfaransi Dana PON Papua

Berita terkait

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

2 jam lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

16 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

16 jam lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

17 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

18 jam lalu

Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

19 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

20 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Ini yang Buat Ginting Kalah Lawan Prannoy sehingga Indonesia Tertinggal 0-1 dari India

Anthony Sinisuka Ginting yang turun sebagai tunggal pertama gagal menyumbang poin di laga Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024, Rabu, 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

23 jam lalu

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

Komang Ayu Cahya Dewi mengikuti Gregoria Mariska Tunjung mencatat kemenangan saat laga Indonesia vs Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya