Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Atlet Super di Olimpiade Paris 2024: Leon Marchand Paling Banyak Dapat Emas, Zhang Yufei Paling Sering Naik Podium

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Perenang Prancis Leon Marchand meraih empat emas di Olimpiade Paris 2024. REUTERS/Abdul Saboor
Perenang Prancis Leon Marchand meraih empat emas di Olimpiade Paris 2024. REUTERS/Abdul Saboor
Iklan

TEMPO.CO, JakartaOlimpiade Paris 2024 sudah berakhir, Minggu, 11 Agustus. Perenang Prancis, Leon Marchand, meraih medali emas terbanyak di ajang ini, yakni empat keping.

Keempat medali emas Marchand itu diraih dalam nomor perorangan, yakni gaya dada 200 meter, gaya kupu-kupu 200 meter, gaya ganti perorangan 200 meter, dan gaya ganti perorangan 400 meter. 

Karena kehebatannya, ia pun dibanding-bandingkan dengan Michael Phelps, perenang legendaris asal Amerika. Namun, torehan Marchand masih jauh di bawah Phelps, yang pernah menyabet delapan medali emas pada Olimpiade Beijing 2008, sekaligus mencetak rekor sebagai peraih medali emas terbanyak dalam satu Olimpiade.

Berikut ini adalah daftar lengkap atlet yang memenangkan setidaknya tiga medali emas:

NoAtletNegara CabangEmas 
1Leon MarchandPerancisRenang4
2Torri HuskeAmerika Renang3
2Mollie O'Callaghan AustraliaRenang3
2Summer McIntoshKanadaRenang3
2Simone BilesAmerika Senam3
2Shinnosuke OkaJepangSenam3
2Kim Woo JinKorea Panahan3
2Lim Si-hyeonKorea Panahan3
2Lisa CarringtonSelandia Baru Kano3
2Gabby ThomasAmerika Atletik3
2Harrie LavreysenBelandaSepeda3

.

Atlet dengan Medali Terbanyak di Olimpiade Paris 2024

Perenang Cina Zhang Yufei memimpin perolehan medali keseluruhan di antara atlet di Olimpiade Paris dengan enam medali. Atlet berusia 26 tahun itu memasuki Olimpiade dengan dua medali emas dan dua perak sebelum menambah satu medali perak dan lima medali perunggu di Paris.

Perenang Cina, Zhang Yufei. REUTERS/Marko Djurica

Ada lima atlet yang bersaing ketat untuk posisi kedua, yaitu Torri Huske, Marchand, Regan Smith (ketiganya dari Amerika), Kaylee McKeown, dan Mollie O'Callaghan (keduanya dari Australia. Mereka sama-sama semuanya meraih lima medali. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berikut Daftar Atlet yang Meraih Medali di Olimpiade Paris 2024:

No Atlet Asal Cabang Medali
1Zhang YufeiCinaRenang6 (1 perak, 5 perunggu)
2Leon MarchandPerancisRenang5 (4 emas, 1 perunggu)
2Torri HuskeAmerika Renang5 (3 emas, 2 perak)
2Mollie O'CallaghanAustraliaRenang5 (3 emas, 1 perak, 1 perunggu)
2Regan SmithAmerika Renang5 (2 emas, 3 perak)
2Kaylee McKeownAustraliaRenang5 (2 emas, 1 perak, 2 perunggu)

.

Berapa Rekor Medali Terbanyak yang Diraih Dalam Satu Olimpiade?

Ada tiga contoh di mana seorang atlet memenangkan total delapan medali di satu Olimpiade. Yang pertama melakukannya adalah pesenam Rusia Aleksandr Dityatin, yang memecahkan rekor delapan kali naik podium di Olimpiade Moskow 1980. Kala itu, Dityatin, peraih medali Olimpiade 10 kali, meraih tiga medali emas, satu perak, dan empat perunggu.

Phelps menyamai prestasi Dityatin di Olimpiade Athena 2004 dengan enam medali emas dan dua medali perunggu. Atlet Olimpiade dengan prestasi terbanyak sepanjang masa itu kemudian memenangkan delapan medali lagi di Olimpiade 2008 berikutnya, kali ini dengan membawa pulang semua medali emas.

OLYMPICS | NBCPHILADELPHIA 

Pilihan Editor: Kontingen Indonesia Finis Ke-39 di Paris 2024, Simak Perbandingan dengan Torehan di Olimpiade Sebelumnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Beri Bonus Atlet Peraih Medali Paralimpiade Paris 2024

54 menit lalu

Presiden Joko Widodo menerima kontingen Indonesia yang ikut serta dalam Paralimpiade Paris di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 11 September 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Beri Bonus Atlet Peraih Medali Paralimpiade Paris 2024

Presiden Jokowi mengapresiasi setinggi-tingginya para atlet paralimpiade yang berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.


39 Tahun Hari Olahraga Nasional, Begini Keputusan Penetapannya

2 hari lalu

Ilustrasi peringatan Hari Olahraga Nasional 2024 yang diposting melalui akun Instagram @jokowi di Jakarta, Senin, 9 September 2024. (ANTARA/Setpres)
39 Tahun Hari Olahraga Nasional, Begini Keputusan Penetapannya

Hari Olahraga Nasional atau Haornas, yang diperingati setiap 9 September sejak 1985. Ini sejarahnya.


Peringati Hari Olahraga Nasional: Prestasi Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas

2 hari lalu

Mendiang atlet angkat besi Indonesia Lisa Rumbewas saat acara angkat besi di Olimpiade. (ANTARA/HO-referensi pihak ketiga/pri)
Peringati Hari Olahraga Nasional: Prestasi Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas

Memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) beberapa atlet angkat besi kerap mengharumkan nama Indonesia, termasuk lifter Lisa Rumbewas.


Destinasi Wisata Umbul Ponggok Keunikan Wisata Bawah Air di Klaten, Segini Harga Tiket Masuknya

2 hari lalu

Umbul Ponggok merupakan wisata air yang terletak di Desa Ponggok, Klaten, Jawa Tengah.
Destinasi Wisata Umbul Ponggok Keunikan Wisata Bawah Air di Klaten, Segini Harga Tiket Masuknya

Umbul Ponggok bukan hanya kolam renang biasa. Destinasi wisata bawah air ini jadi unggulan di Klaten, Jawa Tengah.


Tampil di PON 2024 Usai Raih Emas Olimpiade, Veddriq Leonardo Terkesan dengan Keramahan Masyarakat Aceh

3 hari lalu

Atlet panjat tebing Veddriq Leonardo. (ANTARA/Zuhdiar Laeis)
Tampil di PON 2024 Usai Raih Emas Olimpiade, Veddriq Leonardo Terkesan dengan Keramahan Masyarakat Aceh

Atlet panjat tebing Veddriq Leonardo sangat terkesan dengan keramahtamahan masyarakat Aceh di PON 2024.


Atlet Olimpiade Uganda Rebecca Cheptegei Tewas Usai Dibakar Pacarnya

5 hari lalu

Rebecca Cheptegei dari Uganda selama final maraton putri Atletik Kejuaraan Atletik Dunia di Pusat Atletik Nasional, Budapest, Hungaria, 26 Agustus 2023.REUTERS/Dylan Martinez
Atlet Olimpiade Uganda Rebecca Cheptegei Tewas Usai Dibakar Pacarnya

Pelari olimpiade Uganda Rebecca Cheptegei meninggal pada usia 33 tahun karena kegagalan beberapa organ setelah menderita luka bakar 80 persen


Menara Eiffel akan Dipasang Cincin Olimpiade Permanen , Keluarga Perancangnya Menentang

6 hari lalu

Cincin Olimpiade di menara Eiffel menjelang Olimpiade Paris 2024. REUTERS/Abdul Saboor
Menara Eiffel akan Dipasang Cincin Olimpiade Permanen , Keluarga Perancangnya Menentang

Menara Eiffel, yang telah menjadi simbol Paris dan Prancis, memiliki makna yang lebih luas daripada organisasi tertentu.


Atlet Lari Maraton Uganda Rebecca Cheptegei Terbakar setelah Diduga Disiram Bensin Pacarnya

7 hari lalu

Rebecca Cheptegei. Kirby Lee-USA TODAY Sports
Atlet Lari Maraton Uganda Rebecca Cheptegei Terbakar setelah Diduga Disiram Bensin Pacarnya

Atlet lari maraton Uganda Rebecca Cheptegei mengalami luka bakar sekujur tubuhnya hingga 75 persen.


Kampung Atlet Cina Peraih Medali Emas Olimpiade Quan Hongchan Jadi Destinasi Wisata

11 hari lalu

Quan Hongchan, asal Cina, merebut medali emas loncat indah menara 10 meter di Olimpiade Tokyo, 5 Agustus 2021. REUTERS/Marko Djurica
Kampung Atlet Cina Peraih Medali Emas Olimpiade Quan Hongchan Jadi Destinasi Wisata

Karena banyak peminatnya, agen perjalanan telah memperkenalkan paket tur satu hari ke kampung halaman Quan Hongchan seharga Rp126 ribu.


PBSI Klaim Persiapan untuk Olimpiade Los Angeles 2028 Sudah Dimulai dari Sekarang

19 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (tengah) beserta jajaran (kanan) serta Ketua Umum PB PBSI Fadil Imran (kedia kiri) dan Ketua tim pada Kasubdit Ciptakarya Kementerian PUPR Zulfikar saat memberikan keterangan dalam konferensi pers Jakarta, Kamis, 22 Agustus 2024 (ANTARA/Aloysius Lewokeda)
PBSI Klaim Persiapan untuk Olimpiade Los Angeles 2028 Sudah Dimulai dari Sekarang

Ketua Umum PBSI Muhammad Fadil Imran menegaskan persiapan bulu tangkis untuk menghadapi Olimpiade Los Angeles 2028 sudah dimulai.