Olimpiade: Atlet Angkat Besi dan Panahan Indonesia Sudah Berlatih di Tokyo

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 20 Juli 2021 04:59 WIB

Lifter Eko Yuli Irawan berlatih di Hall Tokyo International Forum yang akan menjadi arena pertandingan cabang angkat besi Olimpiade Tokyo 2020, Senin, 19 Juli 2021. Dok. PB PABSI

TEMPO.CO, Jakarta - Para atlet angkat besi Indonesia mulai berlatih di Hall Tokyo International Forum yang akan menjadi arena pertandingan Olimpiade Tokyo.

Berdasarkan keterangan tertulis PABSI yang diterima di Jakarta, Senin, Eko Yuli Irawan (kelas 61kg), Rahmat Erwin Abdullah (73kg), Windy Cantika Aisah (49kg) dan Nurul Akmal (+87kg) sudah mulai melakukan latihan angkatan.

“Para atlet dalam kondisi fit. Setibanya di Jepang, mereka telah menjalani tes COVID-19 dan hasilnya negatif. Setelah itu kami langsung menuju perkampungan atlet," kata pelatih kepala tim angkat besi Indonesia Dirdja Wihardja.

“Para lifter sudah siap tempur, doakan kami meraih prestasi terbaik di Olimpiade kali ini dengan pulang membawa medali emas," tambahnya.

Secara terpisah, Chef de Mission (CdM) Olimpiade Tokyo Rosan P Roeslani mengatakan selain angkat besi, panahan juga sudah mulai menjalani latihan di Tokyo.

Advertising
Advertising

Sementara cabang olahraga lain masih harus menunggu jadwal, mengingat sesuai aturan panitia penyelanggara (TOCOG), setiap kontingen tidak diperkenankan latihan pada waktu yang bersamaan.

“Sudah ada beberapa atlet kita juga yang latihan, yakni panahan dan angkat besi. Sisanya masih menunggu jadwal. Meskipun statusnya karantina tiga hari, yang perlu diingat ini sistem bubble sehingga TOCOG mengizinkan atlet kita berlatih saat lapangan latihan kosong,” ungkap Rosan.

Cabang olahraga angkat besi Olimpiade Tokyo akan dipertandingkan pada 24 Juli- 4 Agustus mendatang.

Windi Cantika Aisah akan memulai perjalanan tim angkat besi Indonesia di Olimpiade Tokyo pada 24 Juli, diikuti Eko Yuli Irawan dan Deni pada 25 Juli. Sedangkan Rahmat Erwin Abdullah baru akan tampil pada 28 Juli, dan Nurul Akmal bertanding pada 2 Agustus.

Baca Juga: Rombongan Bulu Tangkis Indonesia Mulai Masuk Kampung Atlet

Berita terkait

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

19 jam lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

21 jam lalu

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

Olympic Phryge, maskot Olimpiade Paris 2024, diangkat sebagai simbol kebebasan danrepresentasi alegori Republik Prancis.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

Shin Tae-yong yakin para pemain Timnas U-23 Indonesia bisa tampil baik melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 dan meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

4 hari lalu

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

Jarak lari maraton sejauh 42 kilometer tidak lepas dari sejarah Yunani Kuno, perhelatan Olimpiade pertama, hingga campur tangan Kerajaan Inggris.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

5 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

5 hari lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

6 hari lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya

Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

11 hari lalu

Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

Indonesia kembali menambah atlet yang lolos ke Olimpiade 2024, yakni atlet dayung putra La Memo.

Baca Selengkapnya

Atlet Dayung Indonesia La Memo Berhasil Raih Tiket Olimpiade 2024

11 hari lalu

Atlet Dayung Indonesia La Memo Berhasil Raih Tiket Olimpiade 2024

Atlet dayung putra Indonesia La Memo berhasil meraih tiket Olimpiade 2024. Lolos untuk kedua kalinya.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

14 hari lalu

Kento Momota Putuskan Pensiun dari Bulu Tangkis Dunia Usai Piala Thomas 2024

Juara bulu tangkis dunia dua kali Kento Momota mengumumkan segera pensiun pada usia 29 tahun.

Baca Selengkapnya