Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kiper Timnas Maarten Paes Dielukan Suporter Usai Laga Indonesia vs Australia dan Indonesia Vs Arab Saudi

image-gnews
Aksi kiper Timnas Indonesia Maarten Vincent Paes saat melawan Timnas Australia pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Aksi kiper Timnas Indonesia Maarten Vincent Paes saat melawan Timnas Australia pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes dielu-elukan oleh suporter timnas Indonesia yang hadir di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa, 10 September 2024. Maarten mencuri hati penonton dengan penampilan memukau di bawah mistar gawang saat Indonesia bermain imbang melawan Australia dalam putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Pada laga tersebut, kiper asal FC Dallas tersebut melakukan sejumlah penyelematan krusial yang membuat gawang Timnas Indonesia selamat dari gempuran serangan tim Socceroos, julukan Australia.

Berdasarkan statistik Fotmob, Australia melepaskan 19 percobaan dengan rincian 14 dari dalam kotak penalti, lima dari luar kotak penalti dan satu yang mengenai tiang gawang. Paes sendiri berhasil menggagalkan lima tembakan ke arah gawang. 

Salah satu aksi penyelamatan luar biasa Paes terjadi pada menit ke-35 saat kiper FC Dalas itu berhasil menggagalkan peluang emas Craig Goodwin setelah lolos dari kawalan dua bek Indonesia. Paes berhasil memblok tendangan Goodwin yang masuk dan tidak terkawal di kotak penalti Indonesia.

Aksinya di bawah mistar gawang Timnas Indonesia membuat namanya dielu-elukan puluhan ribu suporter yang hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat pertandingan selesai. Begitu pula saat menahan imbang Arab Saudi, sebelumnya.

Profil Maarten Paes

Maarten Vincent Paes merupakan pemain kelahiran Nijmegen, Belanda, pada 14 Mei 1998. Ia memiliki darah Indonesia dari sang nenek yang lahir di Pare, Kediri Jawa Timur, pada Maret 1940.

Karier sepak bola kiper berusia 26 tahun tersebut dimulai dari akademi VV Union pada 2012. Pada pertengahan tahu, dia bergabung ke akademi NEC Nijmegen. Paes cukup lama berada di klub ini dan dia sempat membela tim kelompok umur mulai U-17, U-19, sampai akhirnya masuk di tim senior pada 2016.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, Paes tidak mendapat kesempatan untuk mencatatkan debutnya. Pada 2018 dia akhirnya pindah ke FC Utrecht untuk memperkuat tim U-21. Setahun berselang dia promosi ke tim senior dan tercatat tampil 48 kali dengan total 12 kali cleansheet di semua ajang.

Setelah cukup lama berkarier di Belanda, Paes memilih hijrah ke luar negeri dengan memperkuat klub Major League Soccer (MLS) FC Dallas pada 2022. Berawal dari pinjaman, kini dia telah dipermanenkan dan menempati posisi kiper utama. Ia sudah bermain 100 kali di semua ajang dengan catatan 23 kali cleansheet.

Sebelum resmi menjadi WNI, Paes sempat memperkuat tim kelompok umur Belanda mulai U-19, U-20, hingga U-21. Kini bersama Timnas Indonesia, kehadiran Paes diharapkan bisa memberi dampak positif bagi lini pertahanan Timnas Indonesia. 

Maarten Paes sempat terkendala naturalisasi saat ia tercatat telah bermain untuk timnas U-21 Belanda dalam Kualifikasi Piala Eropa U-21 2021 pada 15 November 2020, ketika usianya sudah mencapai 22 tahun. 

Pada saat itu usia Maarten Paes sudah melewati batas yang diizinkan untuk berganti asosiasi menurut peraturan FIFA. Regulasi FIFA tentang Pergantian Asosiasi dalam poin 2.b.iii, seseorang hanya bisa beralih tim nasional jika berusia di bawah 21 tahun saat terakhir kali tampil untuk tim nasional di level junior maupun senior dalam pertandingan resmi Namun, kasus tersebut bisa dimenangkan oleh Maarten Paes dan ia berhasil dinaturalisasi oleh Indonesia pada Agustus 2024.

ANANDA RIDHO SULISTYA  | ANANDA BINTANG PURWARAMDHONA | TRANSFERMARKT | MOHAMMAD HATTA MUARABAGJA | ANTARA

Pilihan Editor: Maarten Paes Merinding Rasakan Atmosfer Laga Timnas Indonesia Vs Australia di SUGBK

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pangeran Arab Saudi Salahkan Inggris yang Ciptakan Negara Israel

28 menit lalu

Pangeran Arab Saudi Salahkan Inggris yang Ciptakan Negara Israel

Pangeran Arab Saudi menuduh Inggris yang menciptakan negara Israel dan berandil besar menyebabkan perang di Gaza.


Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

28 menit lalu

Anggota Komisi X DPR RI Nuroji saat Rapat Kerja dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (13/3/2024). Foto : Farhan/Andri
Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

Anggota Komisi Olahraga DPR RI dari Fraksi Gerindra, Nuroji, menilai naturalisasi pemain tidak bisa dilakukan terus, harus ada pembinaan pemain lokal


Pansus Haji Sebut Temuan di Arab Saudi Kuatkan Indikasi Pelanggaran

1 jam lalu

Suasana rapat Pansus Hak Angket terkait ibadah Haji di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 28 Agustus 2024. Direktur Bina Haji Khusus dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Jaja Jaelani dipanggil sebagai saksi sebagai upaya membongkar dugaan pelanggaran undang-undang atas penyelenggaraan haji khusus pada musim haji 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pansus Haji Sebut Temuan di Arab Saudi Kuatkan Indikasi Pelanggaran

Tim Pansus Haji berangkat menuju Arab Saudi pada 11 September 2024.


DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

10 jam lalu

Layar menampilkan video conference dengan pesepak bola Eliano Johannes Reijnders (kanan) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Komisi III DPR RI menyetujui pemberian kewarganegaraan Republik Indonesia kepada Eliano Johannes Reijnders dan Mees Victor Joseph Hilgers. TEMPO/M Taufan Rengganis
DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia menyutujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganeraan Indonesia, bagi dua atlet sepak bola, Eliano Johannes Rejinders dan Mees Victor Joseph Hilgres.


Brisbane Roar Berkali-kali Berubah Nama, Klub Baru Rafael Struick

11 jam lalu

Logo Brisbane Roar. Wikipedia
Brisbane Roar Berkali-kali Berubah Nama, Klub Baru Rafael Struick

Brisbane Roar, klub sepak bola asal Australia, merekrut Rafael Struick, pemain timnas Indonesia


Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Timnas Indonesia, Komisi III DPR Berikan Persetujuan

14 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Timnas Indonesia, Komisi III DPR Berikan Persetujuan

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah sempat bergabung dalam sesi latihan Timnas Indonesia menjelang laga lawan Australia pada 7 September.


Komisi III DPR Setujui Permohonan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Perkuat Timnas Indonesia

15 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo (tengah) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 17 September 2024. Komisi III DPR RI menyetujui pemberian kewarganegaraan Republik Indonesia kepada Eliano Johannes Reijnders dan Mees Victor Joseph Hilgers. TEMPO/M Taufan Rengganis
Komisi III DPR Setujui Permohonan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Perkuat Timnas Indonesia

Komisi III DPR menyetujui naturalisasi dua atlet sepakbola keturunan Indonesia-Belanda untuk menjadi WNI


Pernah Diperkuat Shin Tae-yong, Ini Profil Klub Baru Penyerang Timnas Rafael Struick

16 jam lalu

Rafael Struick. Instagram/Rafaelstruick
Pernah Diperkuat Shin Tae-yong, Ini Profil Klub Baru Penyerang Timnas Rafael Struick

Penyerang timnas Indonesia, Rafael Struick, resmi bergabung dengan klub asal Australia, Brisbane Roar. Berikut profilnya.


Alasan Mauro Zijlstra Ingin Bela Timnas Indonesia

20 jam lalu

Mauro Zijlstra. Instagram/maurozijlstra
Alasan Mauro Zijlstra Ingin Bela Timnas Indonesia

Mauro Zijlstra lebih memilih Timnas Indonesia dibanding Belanda. Ia disebut-sebut akan dinaturalisasi.


Deretan Komentar Rocky Gerung Soal Naturalisasi di Timnas Indonesia

21 jam lalu

Pengamat politik Rocky Gerung saat menjadi pembicara bedah buku
Deretan Komentar Rocky Gerung Soal Naturalisasi di Timnas Indonesia

Rocky Gerung mengkritik proyek naturalisasi pemain Timnas Indonesia yang dipimpin oleh PSSI di bawah Erick Thohir.