Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sukses Sebagai Direktur Sepak Bola Ajax, Marc Overmars Mundur karena Skandal

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Marc Overmars. Reuters
Marc Overmars. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMantan pemain Timnas Belanda Marc Overmars terlilit skandal. Ia pun terpaksa harus mengundurkan diri dari posisi Direktur Sepak Bola Ajax, Ahad, 6 Februari 2022.

Overmars, 48 tahun, dituding telah mengirim "serangkaian pesan yang tidak pantas" kepada rekan-rekan wanita. Ajax sudah menyelidiki kasus ini dan sudah mendapatkan pengakuan dari Overmars.

Setelah berdiskusi dengan CEO Ajax AmsterdamEdwin van der Sar, Overmars akhirnya memutuskan mundur dari jabatannya. 

Saat mengumumkan keputusannya, Overmars, yang ikut memenangkan Liga Champions bersama Ajax pada 1995 sebelum bermain untuk Arsenal dan Barcelona, mengatakan bahwa dia "malu" dengan perilakunya.

"Saya malu. Pekan lalu saya dihadapkan dengan laporan tentang kelakuan saya dan bagaimana ini sampai ke orang lain," kata pemain internasional 86 kali itu dalam sebuah pernyataan seperti dikutip AFP.

"Sayangnya, saya tidak menyadari bahwa saya melewati batas dengan ini, tetapi itu menjadi jelas bagi saya dalam beberapa hari terakhir. Tiba-tiba saya merasakan tekanan yang sangat besar. Saya minta maaf."

Dia menambahkan, "Perilaku ini tidak dapat diterima. Saya sekarang melihat itu juga. Tapi sudah terlambat. Saya tidak melihat pilihan lain selain keluar dari Ajax. Ini juga berdampak besar pada situasi pribadi saya. Itu sebabnya saya meminta semua orang untuk meninggalkan saya dan keluarga saya sendiri."

Overmars menjabat sebagai direktur sepak bola di Ajax sejak musim panas 2012. Karena kesuksesannya, kontraknya baru diperbahaui hingga 2026. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama ia menjadi staf belakang layar, Ajax berhasil menembus semifinal Liga Champions 2019 dan final Liga Europa 2017.

Overmars dianggap berperan besar dalam membangkitkan kembali klub Liga Belanda itu. Ketika dia menjabat, pagu gaji pemain dibebaskan. Ajax pun mampu menghadirkan pemain bintang seperti Dusan Tadic, Daley Blind, dan Sébastien Haller.

Overmars juga berperan besar atas keberhasilan Ajax menjual pemain seperti Frenkie de Jong, Matthijs de Ligt, Hakim Ziyech, dan Donny van de Beek dengan nilai penjualan yang tinggi. Ia belakangan sempat dihubungkan dengan sejumlah klub yang berminat memakai jasanya, termasuk Manchester United an Newcastle United.

Ketua Dewan Pengawas Ajax Leen Meijaard menggambarkan Overmars sebagai "direktur sepak bola terbaik yang dimiliki Ajax".

Tetapi dia menambahkan: "Ini menghancurkan bagi para wanita yang harus berurusan dengan perilaku itu. Ketika kami mendengar berita tentang ini, kami segera bertindak, dengan hati-hati mempertimbangkan dan menimbang apa yang terbaik untuk dilakukan."

"Sayangnya, dia benar-benar melewati batas, jadi melanjutkan tugas sebagai direktur bukanlah pilihan, karena dia mengenali dirinya sendiri. Ini sangat menyakitkan bagi semua orang."

Dalam karier bermainnya, Marc Overmars mewakili Timnas Belanda di empat turnamen besar -- Piala Dunia 1994 dan 1998 serta kejuaraan Eropa 2000 dan 2004.

Baca Juga: Barcelona Kalahkan Atletico, Xaxi Disebut Ajari Simeone Cara Main Indah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

23 hari lalu

Seorang wanita keluar dari tempat pemungutan suara di tempat pemungutan suara saat pemilihan parlemen ke-22 di Seoul, Korea Selatan, 10 April 2024. REUTERS/Kim Soo-hyeon
Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

Sekitar 44 juta warga Korea Selatan akan memberikan suaranya dalam pemilu yang akan menentukan sisa masa kepemimpinan Presiden Yoon Suk yeol.


Oposisi Korea Selatan Diprediksi Menang dalam Pemilu Legislatif, Jadi Ganjalan untuk Presiden Yoon

23 hari lalu

Seorang pria memeriksa surat suaranya di tempat pemungutan suara pada pemilihan parlemen ke-22 di Seoul, Korea Selatan, 10 April 2024. REUTERS/Kim Hong-ji
Oposisi Korea Selatan Diprediksi Menang dalam Pemilu Legislatif, Jadi Ganjalan untuk Presiden Yoon

Partai oposisi utama Korea Selatan dan sekutu-sekutunya diperkirakan akan memenangkan mayoritas dalam pemilihan legislatif


Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

50 hari lalu

Julian Nagelsmann.  REUTERS/Thilo Schmuelgen
Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

Pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, memanggil enam pemain baru untuk pertandingan persahabatan internasional melawan Prancis dan Belanda.


Duel Ajax vs Aston Villa di UEFA Conference League, Simak Komentar Pelatih Van't Schip dan Unai Emery

58 hari lalu

Manajer Aston Villa Unai Emery. Reuters/Andrew Boyers
Duel Ajax vs Aston Villa di UEFA Conference League, Simak Komentar Pelatih Van't Schip dan Unai Emery

Pertandingan Ajax vs Aston Villa akan tersaji pada leg pertama babak 16 besar UEFA Conference League 2023-2024.


Terjerat Skandal dengan Perempuan, PM Peru Mengundurkan Diri

59 hari lalu

Kepala staf Peru Alberto Otarola. Cris Bouroncle/Pool via REUTERS
Terjerat Skandal dengan Perempuan, PM Peru Mengundurkan Diri

PM Peru Alberto Otarola mengumumkan pengunduran dirinya setelah percakapan dengan kekasihnya beredar di media


Profil Simon Tahamata, Legenda Klub Ajax Amsterdam Keturunan Maluku

59 hari lalu

Fans Ajax Amsterdam memberikan salam perpisahan dengan membentangkan banner bertuliskan
Profil Simon Tahamata, Legenda Klub Ajax Amsterdam Keturunan Maluku

Fans Ajax Amsterdam melepas salah seorang legenda klubnya, Simon Tahamata yang keturunan Maluku. "Oom Simon Terima Kasih" tulisan di spanduk.


Fans Ajax Bentangkan Banner 'Oom Simon Terima Kasih' buat Simon Tahamata, Legenda Klub Keturunan Maluku

4 Maret 2024

Fans Ajax Amsterdam memberikan salam perpisahan dengan membentangkan banner bertuliskan
Fans Ajax Bentangkan Banner 'Oom Simon Terima Kasih' buat Simon Tahamata, Legenda Klub Keturunan Maluku

Fans Ajax Amsterdam memberikan salam perpisahan dengan membentangkan banner legenda klub keturunan Indonesia tepatnya Maluku, Simon Tahamata.


Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

2 Maret 2024

Quincy Promes. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

Mantan penyerang sayap Ajax Amsterdam dan Timnas Belanda, Quincy Promes, ditangkap di Dubai setelah divonis pengadilan Belanda.


Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

14 Februari 2024

Pesepak bola Spartak Moscow, Quincy Promes. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

Mantan striker timnas Belanda Quincy Promes dihukum karena terlibat menyelundupkan 1.360 kg kokain dari Belgia ke Belanda pada 2020.


Kesan Marselino Ferdinan setelah Setahun Gabung KMSK Deinze di Liga Belgia

11 Februari 2024

Pemain KMSK Deinze Marselino Ferdinan. Twitter @KMSKDeinze.
Kesan Marselino Ferdinan setelah Setahun Gabung KMSK Deinze di Liga Belgia

Pemain asal Indonesia, Marselino Ferdinan, merasa mengalami peningkatan pesat setelah setahun gabung KMSK Deinze.