Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Fajar Alfian Sebut Persaingan di BWF World Tour Finals 2022 Makin Merata

image-gnews
kelima Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan. (twitter/@INABadminton)
kelima Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan. (twitter/@INABadminton)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih ganda putra Aryono Minarat mengatakan anak asuhnya masih memiliki waktu yang cukup untuk persiapan turnamen BWF World Tour Finals 2022. Menurut dia, setidaknya ganda putra Indonesia masih memiliki waktu persiapan sekitar satu bulan. 

BWF World Tour Finals 2022 akan berlansung di Guangzhou, Cina, 14-18 Desember mendatang. Untuk ganda putra, Indonesia memiliki dua wakil, yakni Fajar Alfian /  Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan. 

"Masih ada waktu cukup untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan dan juga mengembalikan kondisi Muhammad Rian Ardianto," kata Aryono di Tennis Indoor Senayan, Jumat malam, 11 November 2022. 

Seperti diketahui, kondisi Rian memang tidak dalam keadaan yang fit karena baru saja sembuh dari sakit. Bahkan, Fajar / Rian pun tidak akan tampil di Australia Open 2022 yang akan digelar pada 15-20 November nanti. "Untuk Australia Open yang ganda putra itu, karena Rian sakit jadi kami batalkan keberangkatannya," ujar Aryono. 

"Untuk Fajar / Rian dan Hendra / Ahsan, mereka tidak berangkat. Jadi ganda putra tidak (Pelatnas) tidak ada wakil," katanya.

Di sisi lain, Menurut Aryono, persaingan di sektor ganda putra pada BWF World Tour Finals 2022 cukup ketat. Oleh karena itu, para pemain ganda putra diminta harus bekerja keras. 

"Sekarang ada nomor satu Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang). Kemudian Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) yang peringkatnya naik juga. Jadi persaingan ketat dan tidak mudah, kami akan berusaha keras," ujar Aryono. 

Sementara itu, Fajar menambahkan, persaingan di sektor ganda putra pada BWF World Tour Finals cukup ketat. Apalagi menurut, Fajar saat ini tidak ada pemain ganda yang mendominasi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ganda putra yang akan turun di World Tour Finals sudah merata. Bahkan sekarang ada pemain nomor satu, Hoki/Kobayashi. Tidak selalu mendominasi seperti dulu zaman The Minions (Marcus Ferlandi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo)," kata Fajar. 

Oleh sebab itu, Fajar menilai peserta yang tampil di BWF World Tour Finals adalah mereka yang mempunyai persiapan matang. "Siapa yang siap, menurut saya itu bisa jadi yang terbaik di World Tour Finals," ujar dia. 

Ihwal turnamen Australia Open 2022 yang akan dilewati , Fajar mengaku sebenarnya ingin ikut. Namun, karena kondisi Rian yang kurang fit, pelatih memutuskan untuk dibatalkan. 

"Saya sendiri tadinya mengikuti Australia Open bukan hanya untuk poin World Tour Finals, karena di Denmark saja sudah aman. Tadinya pengen ikut untuk jaga jarak antara pertandingan sebelum World Tour Finals tidak terlalu jauh, karena saya tidak ikut Hylo Open, jadi mau main di Australia Open buat feeling," kata Fajar. 

"Karena Rian belum siap, bahkan belum latihan sampai sekarang, tapi sekarang sudah sembuh. Tidak ada persiapan jadi buat apa. Akhirnya saya, sama pelatih khususnya, setuju bahwa kami batalkan keberangkatan ke Australia," ujar Fajar. 

Sepanjang tahun 2022, Fajar / Rian menunjukkan penampilan yang konsisten. Mereka berhasil lolos ke final sebanyak delapan kali dan meraih tiga gelar juara, yakni  Indonesia Masters, Malaysia Masters dan Denmark Open. Peringkat mereka pun di BWF melonjak. Kini, turnamen BWF World Tour Finals 2022 akan menjadi penutup sekaligus ajang debut bagi Fajar / Rian.  

Baca: Anthony Ginting Bertekad Tampil Terbaik di BWF World Tour Finals 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

9 jam lalu

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Kredit: Tim Humas PBSI
Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.


Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

11 jam lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Tim Humas PBSI
Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.


Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

3 hari lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dalam sesi jumpa pers di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Randy
Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.


Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

5 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) memberikan keterangan pers setibanya dari Inggris di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 18 Maret 2024. Fajar/Rian berhasil mempertahankan gelar All England kategori ganda putra yang pertama kali diperoleh tahun lalu. ANTARA/Muhammad Iqbal
Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu ditunjuk berdasarkan hasil voting seluruh atlet yang tergabung di dalam tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024.


Ini Penyebab Utama Kekalahan Fajar / Rian di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

14 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian (kiri). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ini Penyebab Utama Kekalahan Fajar / Rian di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto, terhenti pada babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: Fajar / Rian Tersingkir, Jonatan Christie Lolos ke Semifinal

15 hari lalu

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Tim Humas PBSI
Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024: Fajar / Rian Tersingkir, Jonatan Christie Lolos ke Semifinal

Fajar / Rian harus mengakui keunggulan wakil tuan rumah, Liang Wei Kang / Wang Chan, di perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 Jumat 12 April: 4 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal

15 hari lalu

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. Kredit: Tim Media PBSI
Jadwal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 Jumat 12 April: 4 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal

Empat wakil Indonesia akan menghadapi para pemain unggulan pada babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024 hari ini.


Siasat Fajar / RIan Hadapi Unggulan China di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

16 hari lalu

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Tim Humas PBSI
Siasat Fajar / RIan Hadapi Unggulan China di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

Fajar / Rian menantikan duel melawan pasangan unggulan tuan rumah, Liang Wei Keng / Wang Chang di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024.


Jadwal Badminton Asia Championships 2024 Mulai Selasa 9 April, Tim Bulu Tangkis Jajal Lapangan Pertandingan

19 hari lalu

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Tim Humas PBSI
Jadwal Badminton Asia Championships 2024 Mulai Selasa 9 April, Tim Bulu Tangkis Jajal Lapangan Pertandingan

Tim bulu tangkis Indonesia bersiap tampil di Badminton Asia Championships 2024 yang akan berlangsung pada 9-14 April 2024.


Fajar / Rian Diminta Jaga Momentum Kemenangan All England 2024 saat Tampil di Badminton Asia Championships 2024

20 hari lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat merayakan kemenangan mereka di All England Open 2024 di Birmingham, Inggris, Minggu (17/3/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI).
Fajar / Rian Diminta Jaga Momentum Kemenangan All England 2024 saat Tampil di Badminton Asia Championships 2024

Pelatih Aryono Miranat ingin Fajar / Rian melanjutkan tren kemenangan All England 2024 di Badminton Asia Championships 2024.