Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Persib Bandung vs PSS Sleman 2-1, Robert Alberts: Bagi Saya Ini Luar Biasa

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Robert Rene Alberts. Instagram
Robert Rene Alberts. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPelatih Persib Bandung Robert Rene Albert mengakui pertandingan melawan PSS Sleman pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Jumat malam, cukup melelahkan. Dalam laga itu anak asuhnya mampu merebut kemenangan dengan skor 2-1.

"Mungkin dikarenakan yang dicari kemenangan sehingga Persib Bandung masih bisa melancarkan kemenangan seperti ini. Bagi saya ini luar biasa," kata Robert Alberts dalam konferensi pers secara virtual setelah pertandingan usai.

Bagi Robert, kemenangan dengan skor 2-1 sudah sangat baik karena baik Persib Bandung maupun PSS Sleman sama-sama menargetkan untuk menang. Kendati demikian, ia menilai kedua klub belum menunjukkan permainan yang maksimal.

"Saya rasa kedua tim belum memberikan permainan terbaik karena ini kompetisi, sama-sama ingin menang. Dengan pola permainan seperti ini saya rasa juga akan 'ngos-ngosan'," kata dia.

Selama pertandingan, Persib memang dibuat kerepotan oleh PSS Sleman. Persib sempat kebobolan lebih dulu lewat sundulan striker muda PSS, Saddam Emiruddin Gaffar setelah sigap merespon umpan dari bek sayap Samsul Arifin. Maung Bandung kemudian berbalik unggul lewat gol Victor Igbonefo dan Frets Butuan.

Selepas pertandingan ini, Persib masih kembali menghadapi PSS dalam laga leg kedua di Stadion Manahan Solo pada 19 April mendatang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski demikian, untuk memaksimalkan latihan sekaligus memulihkan kesiapan pemain Persib menghadapi laga leg kedua, menurut dia, timnya akan tetap di Yogyakarta dan berangkat ke Solo saat acara hari-H pertandingan.

"Kami akan berangkat ke Solo pada hari H. Karena bulan Ramadan tak memungkinkan waktu untuk bolak-balik Jogja-Solo," kata dia.

Pemain lini belakang Persib, Victor Igbonefo mengatakan jadwal pertandingan menyulitkan semua tim untuk bersiap-siap dari pertandingan satu ke pertandingan lain.

Namun demikian, ia meyakini Persib Bandung bisa lolos hingga babak final. "Malam ini aku apresiasi seluruh pemain Persib Bandung karena mereka lebih unggul, tapi kita tunjukkan semangat yang kuat," kata Victor.

Baca Juga: Laporan Pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman, Skor 2-1

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.


Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

2 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva berselebrasi dengan Ciro Alves. TEMPO/Prima Mulia
Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.


Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

2 hari lalu

Pemain Atalanta melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Lee Smith
Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

3 hari lalu

Pemain Persik Kediri, Flavio Silva. (Instagram/@flaviosilvaa_9)
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.


Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

6 hari lalu

Borneo FC Juara Reguler Series BRI Liga 1. Instagram/Borneo
Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

7 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

Dewa United mengalahkan PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. Bali United menang dramatis atas Bhayangkara FC.


Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

7 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

7 hari lalu

Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 20 April 2024. Twitter @persebayaupdate.
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.


Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

7 hari lalu

Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa. (persib.co.id)
Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.


Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

7 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.