TEMPO.CO, Jakarta - Gervonta Davis berhasil mengalahkan Isaac Cruz dalam pertarungan tinju dunia kelas ringan di Los Angeles, California, Amerika, Senin WIB, 6 Desember 2021. Petinju Amerika itu mempertahankan gelar juara reguler WBA dengan kemenangan angka mutlak atas lawan yang berasal dari Meksiko itu.
Gervonta Davis awalnya diprediksi akan menang mudah dalam pertarungan itu. Isaac tampil sebagai pengganti karena calon lawan Davis sebelumnya, Ronaldo Romero, mundur karena terlilit kasus kekerasan seksual.
Namun, di atas ring Isaac tampil mengejutkan. Petinju berusia 23 tahun bahkan mampu memberikan pertarungan paling sulit dalam karier pro Davis yang sudah berlangsung selama 8 tahun .
Davis harus melewati 12 ronde yang berat di hadapan 15.850 penonton di sebelum dinyatakan menang angka mutlak (116-112, 115-113, 115-113). Ia mempertahankan gelar juara reguler WBA yang disandangnya sejak 2019.
Gelar juara reguler adalah khas badan tinju WBA. Juara jenis ini dimunculkan ketika pemegang sabuk utama mereka mampu menyatukan gelar dengan sabuk badan tinju lain (juara super). Di kelas ringan juara sebenarnya adalah George Kambosos Jr.
Davis mengaku kesulitan menjatuhkan lawan. "Tangan saya sakit sehingga tidak bisa membuat dia keluar," kata dia.
Kemenangan ini memastikan Davis mampu mempertahankan rekor tak terkalahkan dalam kariernya. Catatannya adalah 26-0 (24 KO). Bagi Isaac Cruz, kekalahan itu menjadi yang kedua dalam kariernya. Kini catatannya di ring tinju dunia menjadi 22-2-1 (15 KO).
DAZN, BOXINGSCENE
Baca Juga: Verstappen Dianggap Bersalah dalam Insiden Senggolan vs Hamilton di F1 Arab Saudi
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.