Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mimpi Buruk Dechapol/Sapsiree Tersingkir di Babak Awal Indonesia Open 2022

image-gnews
Juara bertahan sekaligus unggulan pertama pada sektor ganda campuran, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, kalah pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2022 dari wakil Prancis Thom Mark Gicquel/Delphine Delrue dengan skor 19-21, 16-21 di Istora GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022). (ANTARA/HO-PBSI)
Juara bertahan sekaligus unggulan pertama pada sektor ganda campuran, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, kalah pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2022 dari wakil Prancis Thom Mark Gicquel/Delphine Delrue dengan skor 19-21, 16-21 di Istora GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022). (ANTARA/HO-PBSI)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda campuran nomor satu dunia Dechapol Puavaranukroh / Sapsiree Taerattanachai (Dechapol/Sapsiree) secara mengejutkan tumbang pada babak pertama Indonesia Open 2022. Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022, wakil Thailand itu takluk kepada non-unggulan asal Malaysia, Goh Soon Huat / Lai Shevon Jemie dengan skor 18-21, 21-7, 20-22.

Itu menjadi kekalahan ketujuh bagi Dechapol / Sapsiree dalam 15 pertemuan sebelumnya dengan pasangan Malaysia itu. Kekalahan itu memperpanjang rekor buruk juara dunia 2021 itu selama bertanding di Istora, Jakarta.

Sebelumnya, pasangan Thailand itu gugur pada babak pertama Indonesia Masters 2022 pada pekan lalu. Mereka takluk kepada wakil Prancis Thom Gicquel / Delphine Delrue.

“Saya merasa kecewa dengan hasil ini. Tapi kami sudah berjuang lebih keras daripada pekan lalu. Kami juga sudah bermain oke, hanya saja belum dalam performa yang kami inginkan,” kata Sapsiree kepada wartawan selepas pertandingan.

Meski tidak menargetkan apapun dalam dua turnamen di Indonesia, Sapsiree mengatakan bahwa, “Setelah ini kami harus membenahi apa yang menjadi masalah kami, teknik, mental, fisik.”

Dechapol / Sapsiree sudah menembus ke dua laga final sepanjang tahun ini. Namun, mereka hanya berhasil menyabet satu gelar juara yang berhasil diraih saat di German Open 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil tahun ini jauh dibandingkan musim lalu. Sepanjang 2021, Dechapol / Sapsiree berhasil memborong tujuh gelar juara, termasuk di Kejuaraan Dunia 2021, Indonesia Masters dan Indonesia Open 2021, serta BWF World Tour Finals 2020 dan 2021.

Sementara itu, wakil Malaysia, Goh Soon Huat / Lai Shevon, terlihat sangat emosional dengan kemenangan atas ganda campuran nomor satu dunia tersebut. Beberapa kali, mereka harus bertanding dalam kondisi sakit dan meminta perawatan medis selama pertandingan.

Selepas laga, Lai Jemie tidak dapat menyembunyikan rasa harunya. Dia bahkan terlihat menangis. “Kami sangat lega kami dapat menyelesaikan permainan ini, mengatasi lawan kami, mereka lawan yang sangat-sangat kuat,” ucap Lai.

Ganda campuran peringkat ke-14 dunia itu tidak menyangka bisa mengalahkan pasangan juara dunia mengingat kondisi kebugaran yang belum 100 persen setelah mengalami keracunan makanan menjelang Indonesia Open 2022. "Sebenarnya hari ini saya tidak memiliki banyak ekspektasi karena saya tahu kondisi kami belum 100 persen," ucap Lai.

Baca juga : Kata Anthony Ginting Usai Kalahkan Tommy Sugiarto di Indonesia Open 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

3 hari lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dalam sesi jumpa pers di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Randy
Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.


BWF Hukum 3 Atlet Bulu Tangkis Indonesia Dilarang Aktivitas Badminton Seumur Hidup, Siapa Mereka Apa Kesalahannya?

25 hari lalu

Logo BWF.
BWF Hukum 3 Atlet Bulu Tangkis Indonesia Dilarang Aktivitas Badminton Seumur Hidup, Siapa Mereka Apa Kesalahannya?

Tiga pebulu tangkis asal Indonesia mendapat hukuman dari BWF dilarang terlibat dalam aktivitas badminton seumur hidup. Siapa mereka, apa kesalahannya?


Jadwal Bulu Tangkis Spain Masters 2024 Hari Ini: Delapan Wakil Indonesia Bakal Berlaga di Babak Pertama

31 hari lalu

(Ka-ki) Komang Ayu Cahya Dewi dan Ester Nurumi Tri Wardoyo berfoto seusai pengkukuhan Tim Indonesia untuk Asian Games 2022 Hangzhou di Jakarta, Selasa (19/8/2023). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Jadwal Bulu Tangkis Spain Masters 2024 Hari Ini: Delapan Wakil Indonesia Bakal Berlaga di Babak Pertama

Sebanyak delapan wakil Indonesia akan beraksi dalam turnamen bulu tangkis Spain Masters 2024 di Madrid, Spanyol, pada Rabu, 27 Maret 2024.


Soal Undian Piala Uber dan Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Ingatkan Kekuatan Tim Peserta Mulai Merata

35 hari lalu

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Soal Undian Piala Uber dan Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Ingatkan Kekuatan Tim Peserta Mulai Merata

Pengundian fase grup turnamen bulu tangkis beregu Piala Thomas 2024 dan Piala Uber 2024 sudah digelar di Chengdu, Cina, pada Jumat, 22 Maret 2024.


Jonatan Christie dan Fajar/Rian Cetak Sejarah Baru, Ini Daftar Pemenang All England dari Indonesia

39 hari lalu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berfoto dengan piala dan medalinya usai mengalahkan kompatriotnya Anthony Sinisuka Ginting dalam final All England Open 2024 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, MInggu 17 Maret 2024. Jonatan Christie meraih juara pertama turnamen itu setelah menang dengan 21-15, 21-14. ANTARA FOTO/HO-PBSI
Jonatan Christie dan Fajar/Rian Cetak Sejarah Baru, Ini Daftar Pemenang All England dari Indonesia

Indonesia berkali-kali cetak kemenangan di turnamen badminton All England, terakhir Jonatan Christie di tunggal putra dan Fajar/Rian ganda putra.


Fajar / RIan Berharap Bisa Tampil Lebih Konsisten Usai Raih Gelar Juara All England 2024

40 hari lalu

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat merayakan kemenangan mereka di All England Open 2024 di Birmingham, Inggris, Minggu (17/3/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI).
Fajar / RIan Berharap Bisa Tampil Lebih Konsisten Usai Raih Gelar Juara All England 2024

Fajar / Rian berhasil mempertahankan gelar juara di ajang All England 2024. Mereka mempertahankan gelar serupa pada edisi 2023.


Jonatan Christie Tantang Anthony Sinisuka Ginting di Final All England 2024 Usai Kalahkan Lakshya Sen

41 hari lalu

Jonatan Christie. Tim Media PBSI
Jonatan Christie Tantang Anthony Sinisuka Ginting di Final All England 2024 Usai Kalahkan Lakshya Sen

Jonatan Christie berhasil mengalahkan wakil India, Lakshya Sen, dalam pertarungan tiga game di semifinal All England 2024.


Kunci Anthony Sinisuka Ginting ke FInal All England 2024, Berharap All Indonesia Final Lawan Jonatan Christie

41 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Kredit: Humas PP PBSI
Kunci Anthony Sinisuka Ginting ke FInal All England 2024, Berharap All Indonesia Final Lawan Jonatan Christie

Atlet tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berharap laga All Indonesian Final dapat tercipta pada turnamen All England 2024.


Anthony Sinisuka Ginting ke Final All England 2024 Usai Singkirkan Wakil Prancis Christo Popov

42 hari lalu

Anthony Sinisuka Ginting di All England 2024. Doc. BWF.
Anthony Sinisuka Ginting ke Final All England 2024 Usai Singkirkan Wakil Prancis Christo Popov

Anthony Sinisuka Ginting, berhasil melaju ke babak final All England 2024. Simak jalannya pertandingan melawan Christo Popov.


Christo Popov Ukir Sejarah di All England 2024, Wakil Perancis Pertama yang Tembus Babak Semifinal

42 hari lalu

Atlet bulu tangkis Christo Popov di All England 2024. Doc. BWF.
Christo Popov Ukir Sejarah di All England 2024, Wakil Perancis Pertama yang Tembus Babak Semifinal

Christo Popov mencetak rekor penting di All England 2024. Mimpi yang jadi kenyataan usai menonton Peter Gade hingga Taufik Hidayat.