Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Klasemen Liga Prancis Pekan Ke-27: PSG vs Dijon 4-0, Mbappe Borong 2 Gol

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain PSG Kylian Mbappe. REUTERS/Albert Gea
Pemain PSG Kylian Mbappe. REUTERS/Albert Gea
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDua gol yang diborong Kylian Mbappe membantu Paris Saint-Germain (PSG) mengalahkan tuan rumah Dijon dengan skor 4-0 dalam laga pekan ke-27 Liga Prancis yang berlangsung di Stadion Gaston-Gerard, Sabtu.

Aksi Kylian Mbappe itu untuk melengkapi gol dari Moise Kean dan Danilo Pereira, demikian catatan resmi Liga Prancis.

Hasil tersebut mengembalikan PSG ke jalur kemenangan setelah dalam pertandingan terakhirnya dipermalukan AS Monaco. PSG naik satu peringkat ke posisi kedua menggeser Lyon dengan koleksi 57 poin.

Adapun bagi Dijon harus melewati tujuh laga dengan kekalahan beruntun. Mereka semakin terpuruk di dasar klasemen karena hanya mengoleksi 15 poin dari 27 laga yang telah dijalani.

PSG yang masih kehilangan Neymar serta ingin melupakan hasil mengecewakan pada pertandingan sebelumnya langsung tampil dengan tempo tinggi.

Les Parisiens bahkan mampu unggul cepat saat laga baru memasuki menit ke-6. Umpan dari kaki ke kaki yang bermula dari Mbappe diteruskan kepada Abdou Diallo untuk selanjutnya diselesaikan lewat sontekan Kean di depan mulut gawang.

Dijon yang bertekad memperbaiki peringkat meresponsnya dengan melakukan serangan cepat. Sayangnya, benteng pertahanan PSG terlalu tangguh untuk bisa diterobos dan bola selalu mental ketika memasuki kotak penalti.

Sebaliknya PSG menurunkan tempo permainan dan lebih banyak mempermainkan bola di lini tengah. Mereka sengaja memancing para pemain tuan rumah untuk keluar dan kemudian melakukan serangan balik cepat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setengah jam waktu berjalan, PSG mendapat hadiah penalti setelah sepakan spekulasi Thilo Kehrer mengenai tangan pemain Dijon, Bersant Celina. Mbappe yang menjadi eksekutor sukses menyelesaikannya dengan baik, PSG unggul 2-0.

Julian Draxler sebenarnya mampu menggetarkan jala gawang Anthony Racioppi untuk yang ketiga kalinya. Namun gol tersebut diajulir karena Draxler telah terjebak offside.

Pada babak kedua, PSG kembali menjauh lewat gol cepat Mbappe pada menit ke-51. Menerima sodoran matang Rafinha, Mbappe tinggal menyelesaikannya lewat sepakan mendatar.

Baca Juga: Rekap Hasil Liga Inggris dan Klasemennya: Man City Mapan

Keunggulan PSG ditutup oleh gol Danilo pada menit ke-82, ia berhasil memenangi duel udara dalam situasi tendangan sudut dan sundulannya membuat kedudukan berakhir 4-0.

Klasemen Liga Prancis

No Tim Main Gol Poin 
1Lille263058
2Lyon263055
3PSG 264054
4Monaco261752
5Lens26240
6Metz26638
7Marseille25438
8Rennes26338
9Montpellier26-338
10Angers26-1035
11Bordeaux26-433
12Nice27-632
13Brest26-831
14Reims26-230
15Saint-Etienne26-1130
16Strasbourg26-629
17Nimes26-2624
18Nantes26-1523
19Lorient26-1923
20Dijon26-2215
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelatih Barcelona Xavi Hernandez Sebut PSG Favorit di Perempat Final Liga Champions

1 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez Sebut PSG Favorit di Perempat Final Liga Champions

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez mengatakan bahwa PSG merupakan tim favorit untuk lolos dari babak perempat final Liga Champions.


Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

2 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

Liga Champions 2024 telah sampai pada babak perempat final. Berikut 8 profil sekilas tim yang siap berlaga, dari Arsenal, Barcelona sampai PSG..


Ini Prediksi Nilai Kontrak Kylian Mbappe Jika Pindah ke Real Madrid Akhir Musim Nanti

12 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
Ini Prediksi Nilai Kontrak Kylian Mbappe Jika Pindah ke Real Madrid Akhir Musim Nanti

Kylian Mbappe dilaporkan telah menyetujui kontrak untuk bergabung dengan Real Madrid, setelah kontraknya di PSG habis akhir musim nanti.


Rangkuman Liga Champions: Daftar 4 Tim yang Lolos ke Perempat Final, Jadwal Berikutnya, dan Undian

12 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Rangkuman Liga Champions: Daftar 4 Tim yang Lolos ke Perempat Final, Jadwal Berikutnya, dan Undian

Hasil Liga Champions pada pekan ini menampilkan rangkaian pertandingan leg kedua babak 16 besar. Empat tim sudah memastikan lolos ke perempat final.


Saingi Lionel Messi, Kylian Mbappe Cetak Rekor Usai Bawa PSG Kalahkan Real Sociedad 2-1 di Liga Champions

13 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
Saingi Lionel Messi, Kylian Mbappe Cetak Rekor Usai Bawa PSG Kalahkan Real Sociedad 2-1 di Liga Champions

Dua gol yang dibuat Kylian Mbappe saat PSG mengalahkan Real Sociedad di Liga Champions ini membuatnya bersaing dengan Lionel Messi.


Liga Champions: PSG Singkirkan Real Sociedad, Simak Komentar Kylian Mbappe yang Borong 2 Gol dan Jadi Pemain Terbaik

13 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe. REUTERS/Vincent West
Liga Champions: PSG Singkirkan Real Sociedad, Simak Komentar Kylian Mbappe yang Borong 2 Gol dan Jadi Pemain Terbaik

Kylian Mbappe tampil cemerlang saat PSG mengalahkan Real Sociedad dengan skor 2-1 pada leg kedua Liga Champions. Simak komentarnya.


Rekap Hasil Liga Champions: Bayern Munchen dan PSG Menang dan Lolos ke Babak Perempat Final

13 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane dalam pertandingan Liga Jerman melawan Augsburg di Allianz Arena, Munchen, Jerman, Minggu, 27 Agustus 2023 . REUTERS/Leonhard Simon
Rekap Hasil Liga Champions: Bayern Munchen dan PSG Menang dan Lolos ke Babak Perempat Final

Hasil Liga Champions Rabu dinihari, 6 Maret 2024: Bayern Munchen dan PSG memenangi leg kedua babak 16 besar dan lolos ke perempat final.


Real Sociedad vs PSG di Liga Champions: Luis Enrique Buka Peluang Cadangkan Kylian Mbappe

13 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
Real Sociedad vs PSG di Liga Champions: Luis Enrique Buka Peluang Cadangkan Kylian Mbappe

Luis Enrique belum bisa memastikan apakah Kylian Mbappe akan bermain dalam laga Real Sociedad vs PSG atau tidak.


Duel Real Sociedad vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique Dalam Kepercayaan Diri Tinggi

13 hari lalu

Pelatih PSG, Luis Enrique saat pertandingan PSG melawan Lorient di Parc des Princes, Paris, 12 Agustus 2023. REUTERS/Christian Hartmann
Duel Real Sociedad vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique Dalam Kepercayaan Diri Tinggi

Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique mengatakan timnya dalam kepercayaan diri tinggi menjelang pertemuan menghadapi Real Sociedad.


Jadwal dan Prediksi Real Sociedad vs PSG di Leg Kedua Babak 16 Besar Liga Champions Malam Ini

14 hari lalu

Para pemain PSG berselebrasi. REUTERS/Stephane Mahe
Jadwal dan Prediksi Real Sociedad vs PSG di Leg Kedua Babak 16 Besar Liga Champions Malam Ini

Pertandingan Real Sociedad vs PSG akan hadir pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Simak jadwal dan prediksinya.