Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Candra Wijaya Soroti Masalah Kepercayaan Diri Atlet Pelatnas PBSI untuk Berburu Tiket Olimpiade 2024

image-gnews
Legenda bulu tangkis Indonesia Candra Wijaya saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (9/2/2024). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Legenda bulu tangkis Indonesia Candra Wijaya saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (9/2/2024). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Legenda bulu tangkis Indonesia, Candra Wijaya menyoroti aspek kepercayaan diri dan mental juara para atlet untuk modal ke Olimpiade Paris 2024. Menurut dia, dua aspek itu penting agar para atlet Indonesia bisa konsisten mendapatkan hasil terbaik sebagai bekal menuju Olimpiade.

“Yang terpenting bagi kami adalah mempersiapkan mereka sebaik mungkin, karena segala hal termasuk faktor nonteknis juga diperlukan, terutama untuk anak-anak (atlet) harus siap di lapangan, dari fisik, mental, dan tekniknya juga perlu diasah,” kata Candra saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat, 9 Februari 2024.

Pria yang juga merupakan mentor ganda putra di Tim Ad Hoc PBSI untuk Olimpiade 2024 Paris itu mengakui tidak mudah untuk mempersiapkan diri dengan matang untuk Olimpaide 2024 pada Juli mendatang. Ia menilai waktu persiapan sudah terlalu mepet.

“Kita tahu Olimpiade ini juga merupakan turnamen yang terbesar, terakbar, dan tertinggi. Saya sempat mengatakan ke teman-teman (atlet), kalau (turnamen lain) boleh lewat atau lain waktu, tapi tidak (untuk Olimpiade),” kata Candra. “Kita juga merasakan (bertanding di Olimpiade), tapi, jangan sampai itu (pengalaman yang dibagikan) mengganggu konsentrasi mereka juga.”

Peraih medali emas Olimpiade 2000 Sydney itu pun berharap, para pebulu tangkis muda Indonesia yang tengah berburu poin kualifikasi menuju Paris dapat menjaga semangat dan tidak mengendurkan kepercayaan diri. Itu akan membantu para pemain agar bisa tampil dengan tenang, tapi juga fokus dan terarah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Turnamen saat ini memang banyak, target juga banyak. Rasanya kita mau menjuarai semua itu. Tapi, saya sampaikan bahwa fokus mereka saat ini adalah mempersiapkan diri yang terbaik, karena secara skill, teknik, mereka tidak kalah dan mampu bersaing dengan negara lain,” ujar Candra.

“Itu adalah bagian dari kami untuk mendukung sepenuhnya teman-teman, adik-adik (atlet) ini untuk bisa tampil percaya diri di Olimpiade nanti, itu yang paling penting,” kata dia menambahkan.

Pilihan Editor: Indra Sjafri Kantongi 10 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas Indonesia U-20, Mulai Gabung Maret 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

42 menit lalu

Pemain Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho saat melawan Uzbekistan U-23 pada semifinal Piala Asia U-23. Foto : PSSI
Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.


Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

2 jam lalu

Selebrasi Rafael Struick setelah mencetak gol kedua dalam perempatfinal AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Cuplikan TVN
Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis, mulai 22.30 WIB.


Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

10 jam lalu

Pebulu tangkis Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo. PBSI
Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.


Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

11 jam lalu

Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin jelang Piala Tjomas-Uber 2024 di Chengdu, China, Kamis (25/4/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI)
Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.


Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

12 jam lalu

Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana. Kredit: Tim Humas PBSI
Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.


Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

12 jam lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Humas PBSI
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.


Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

13 jam lalu

Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti (kiri) dan Lanny Tria Mayasari (kanan) gagal mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis ganda putri Jepang Nami Matsuyama dan Chiharu Shida dalam babak kualifikasi grup Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Rabu 1 Mei 2024. Lanny Tria Mayasari dan Siti Fadia Silva Ramadhanti kalah dalam tiga gim 9-21, 22-20, 16-21, sementara tim Uber Indonesia imbang 1-1 melawan Jepang. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Kalah dari Jepang, Tim Bulu Tangkis Indonesia bertemu Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis putri Indonesia dipastikan bertemu dengan Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2024.


Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

13 jam lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong (STY) berada di tengah didampingi pemainnya Ilham Rio Fahmi  saat konferensi pers menjelang laga melawan Irak di Piala Asia U-23 2024. YouTube/AFC Asian Cup
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

Bek kanan timnas U-23 Indonesia, Ilham Rio Fahmi, mengungkapkan bahwa ia dan rekan-rekannya telah belajar mengatasi rasa gugup menjelang lawan Irak.


Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

14 jam lalu

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI
Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tegaskan bahwa pernyataannya dalam konpers menjelang laga lawan Irak bukan psywar ke AFC.


Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

14 jam lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Bagas Maulana (kanan) dan Shohibul Fikri (kiri) berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis ganda putra Inggris Callum Hemming dan Ethan Van Leeuwen dalam babak kualifikasi grup piala Thomas 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu 27 April 2024. Fikri/Maulana menang dengan tiga gim yakni 16-21, 21-14, 21-13 dan tim Indonesia unggul atas Inggris dengan skor 4-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.