Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Indonesian Racing Bikin Rangkaian Kejutan, Banyak Fans MotoGP Penasaran

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 Fabio Di Giannantonio melakukan selebrasi usai memenangkan balapan moto2 di Circuito de Jerez, Jerez, 2 Mei 2021. REUTERS/Jon Nazca
Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 Fabio Di Giannantonio melakukan selebrasi usai memenangkan balapan moto2 di Circuito de Jerez, Jerez, 2 Mei 2021. REUTERS/Jon Nazca
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim balap Indonesian Racing menorehkan rangkaian kejutan di arena MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE Spanyol yang berlangsung di di Sirkuit Jerez, Ahad, 2 Mei 2021.

Keberhasilan itu sangat disyukuri oleh Rocky Soerapoetra, Principal Indonesian Racing Team. "Saya sangat bahagia dan bangga dengan keberhasilan Indonesian Racing sukses meraih podium juara di ajang balap Moto2 dan Moto3. Sebuah kebanggaan melihat nama Indonesia menjadi juara di ajang balap kelas dunia ini,” kata dia seperti termuat dalam rilis.

Pengusaha muda itu berharap performa tim bisa dijaga. “Keberhasilan Indonesian Racing masuk di posisi 6 besar baik di MotoE dan MotoGP juga sebuah pencapaian yang patut disyukuri dan semoga di race berikutnya, Indonesian Racing bisa meraih prestasi yang lebih baik.”

Keberhasilan di Jerez, menurut Rocky, cukup menarik perhatian dunia balap motor kepada Indonesia termasuk dari fans MotoGP di Eropa.

“Karena kemenangan Tim Indonesian Racing membuat banyak fans MotoGP mencari tahu tentang Indonesian Racing Team yang dianggap dapat menjadi kuda hitam dalam ajang balap MotoGP ini," kata dia.

Bagi Rocky, keberhasilan ini merupakan persembahan Indonesian Racing untuk seluruh bangsa Indonesia. Ia pun mengharapkan terus doa dan dukungan atas usaha yang sedang dilakukannya untuk Merah Putih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam lomba di Jerez, Indonesian Racing menjadi juara balapan Moto2 bersama Fabio Di Gianantonio (DiGGia) dan Federal Oil Gresini Moto2. Keberhasilan itu membuat tim menduduki posisi ke-4 dari 9 tim yang bersaing di ajang Moto2. DiGGia berada dalam urutan ke-5 klasemen, hanya selisih 17 poin dari pimpinan balapan.

Selain menjuarai Moto2, Tim Indonesian Racing Gresini Moto3 juga sukses menyabet podium ke-3, lewat Jeremy Alcoba. Satu pembalap Tim Indonesian Racing lainnya di ajang Moto3 ini, Gabri Rodrigo, gagal meneruskan balapan akibat kecelakaan.

Di ajang MotoGP yang prestisius, Tim Indonesian Racing bersama Aprilia Racing Team Gresini finis keenam bersama Aleix Espargaro. Untuk MotoE, Tim Indonesian E Racing Gresini MotoE, melalui pembalapnya Matteo Ferrari dan Andrea Mantovani sukses merebut posisi ke-6 dan ke-8.

Baca Juga: Jack Miller Menangi Usai Juarai MotoGP Spanyol

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

2 hari lalu

Persaingan Marc Marquez dan Francesco Bagnaia di MotoGP Spanyol 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.


Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

2 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Dok Ducati)
Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.


Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

3 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.


Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

3 hari lalu

Dani Pedrosa. (Foto: Red Bull Racing)
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.


Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

4 hari lalu

Pembalap Jorge Martin dari Prima Pramac Racing. REUTERS/Rodrigo Antunes
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.


MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

4 hari lalu

MotoGP 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.


Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

8 hari lalu

Fabio Quartararo dan Alex Rins saat berakhsi di MotoGP 2024. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.


Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

10 hari lalu

Pedro Acosta di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.


Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

16 hari lalu

Marc Marquez di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.


Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

16 hari lalu

Maverick Vinales saat tampil di MotoGP Amerika 2024. (Foto: Aprilia Racing)
Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.